Rabu 03 Jun 2020 12:51 WIB

Gasperini Pimpin Latihan Meski Corona, Capello: Ia tak Salah

Capello menilai kontroversi yang melingkupi Gasperani telah dilebih-lebihkan.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini.
Foto: EPA-EFE/PAOLO MAGNI
Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Legenda pelatih Italia, Fabio Capello, menyebutkan bahwa Gian Piero Gasperani tidak melakukan kesalahan. Pelatih Atalanta itu dikecam karena tetap hadir memimpin tim meski telah terinfeksi virus corona.

Capello menilai kontroversi yang melingkupi Gasperani telah dilebih-lebihkan. "Ada pembicaraan tentang periode ketika gejalanya tidak diketahui. Saya pikir kontroversi itu tidak masuk akal. Itu semua sepertinya berlebihan bagi saya. Jika kita berpikir tentang apa yang telah dilakukan, banyak negara yang tetap bergerak sebelum menutup semuanya," kata Capello dikutip dari Football Italia, Rabu (3/6).

photo
Fabio Capello - (EPA/ALI HAIDER)

Capello percaya bahwa Gasperini tidak melakukan kesalahan. "Mungkin pada saat itu dia mengira dia menderita flu sederhana."

Mantan pelatih AC Milan, AS Roma, dan Juventus itu senang mengetahui kompetisi sepak bola Italia akan dimulai kembali. Dia mengatakan, para pemain untuk kali ini mungkin memang harus berkorban dan pergi ke stadion untuk membantu Seri A Italia melanjutkan musim 2019/2020.

"Saya selalu mendukung untuk melanjutkan kejuaraan. Saya berkata bahwa saya ingin melanjutkan agar dapat menghasilkan daftar klasemen yang tepat. Tidak hanya untuk turnamen itu sendiri, tetapi karena ada begitu banyak kepentingan ekonomi yang dipertaruhkan sehingga pada saat krisis ini bisa menjadi sangat penting," kata Capello menjelaskan.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement