Selasa 16 Jun 2020 16:47 WIB

Petani Kolaka Timur Kirim 200 Ton Jagung ke Surabaya

Jagung yang dikirim ke Surabaya berasal dari hasil tanam di area seluas 11.358 hektar

Hasil panen jagung (ilustrasi). Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara, bersama pengusaha setempat melakukan pengiriman perdana jagung pipil produksi petani seberat 200 ton ke Surabaya, Jawa Timur.
Foto: Kementan
Hasil panen jagung (ilustrasi). Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara, bersama pengusaha setempat melakukan pengiriman perdana jagung pipil produksi petani seberat 200 ton ke Surabaya, Jawa Timur.

REPUBLIKA.CO.ID, KOLAKA TIMUR -- Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara, bersama pengusaha setempat melakukan pengiriman perdana jagung pipil produksi petani seberat 200 ton ke Surabaya, Jawa Timur. 

Pelepasan armada pengiriman perdana jagung tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Kolaka, Timur, Tony Herbiansyah di GOR Kelurahan Atula Kecamatan Ladongi, Selasa (16/6).

"Pengiriman perdana jagung ke Surabaya ini merupakan angin segar bagi petani kita yang selama ini terkendala dengan pemasaran, bahwa saat ini kita sudah memiliki tujuan dan jaringan pasar yang jelas," kata Tony.

Dikatakan, dengan adanya pasar yang jelas maka itu akan memotivasi para petani untuk terus meningkatkan produksinya terutama produksi tanaman pangan seperti jagung.

Tony juga mengapresiasi para pengusaha lokal setempat yang mau membeli jagung produksi petani kemudian memasarkan langsung ke Surabaya.

Kadis Tanaman Pangan dan Peternakan Kolaka Timur, Lasky Paemba, melaporkan bahwa jagung yang yang dikirim tersebut merupakan hasil tanaman tahun 2019 yang ditargetkan 14 ribu hektare namun yang terealisasi penanamannya seluas 11.358 hektare.

"Produktivitas jagung petani kita mencapai 4,6 ton per hektare," katanya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement