Jumat 19 Jun 2020 01:59 WIB

Baju Balap Bersejarah Sean Gelael Laku Rp 100 Juta

Saat kenakan baju itu pada 2017, Sean memimpin balapan Formula 2 di Monza Italia.

Pembalap F2 asal Indonesia, Sean Gelael berpose atas mobil F2.
Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Pembalap F2 asal Indonesia, Sean Gelael berpose atas mobil F2.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pembalap nasional Sean Gelael sukses melelang baju balap bersejarah dengan nilai Rp 100 juta. Hasil lelang tersebut akan digunakan untuk kepentingan amal dan membantu korban bencana.

"Saya senang karena bisa membantu masyarakat yang sedang kesusahan saat ini. Apalagi baju balap tersebut punya kenangan, di mana dia untuk kali pertama memimpin balapan di ajang Formula 2," kata Sean dalam keterangan resminya di Jakarta, Kamis (18/6).

Baju balap berwarna kuning yang dilelang Sean Gelael pada program Pertashow yang dipromotori Pertamina, Rabu malam (17/6), itu akhirnya jatuh ke tangan user mypertamina bernama Slamet Riyadi.

Pembalap berusia 23 tahun itu mengaku baju balap yang dinilai bersejarah itu digunakan saat memimpin perlombaan Formula 2 di Sirkuit Monza Italia pada musim balap 2017. Itu merupakan salah satu pengalaman berharga sebagai seorang pembalap.

"Saya pernah meraih podium kedua, itu pada tahun 2016 dan 2018, tapi saya tidak memimpin balapan saat itu. Nah, di tahun 2017 itu saya untuk kali pertama memimpin balapan di Monza," kata Sean menambahkan.

Pada balapan di Monza itulah anak pasangan Ricardo dan Rini Gelael tersebut meraih poin di dua balapan beruntun. Sean bahkan mengalahkan pembalap yang kini membela Ferrari, Charles Leclerc.

Lelang tersebut dinilai oleh Sean sekaligus membantu memantapkan hatinya yang sebentar lagi akan kembali bertarung di ajang balapan satu level di bawah Formula 1 yang sempat terhenti lama akibat wabah Covid-19.

Sean Gelael pada balapan Formula 2 musim ini tergabung di tim DAMS. Balapan perdana musim ini dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Red Bull, Austria, pada pekan pertama dan kedua Juli.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement