Kamis 25 Jun 2020 12:29 WIB

Pasangan Kevin/Reza Belum Terkalahkan

Fajar/Yeremia mengaku tak sabar ingin berduel dengan Kevin/Reza.

Rep: Fitrianto/ Red: Muhammad Akbar
Pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan)/ Moh Reza Pahlevi Isfahani dalan turnamen internal PBSI, Rabu (24/6).
Foto: DOk PBSI
Pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan)/ Moh Reza Pahlevi Isfahani dalan turnamen internal PBSI, Rabu (24/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kevin Sanjaya Sukamuljo/Mohammad Reza Fahlevi Isfahani berhasil menggeser posisi Fajar Alfian/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan di puncak klasemen sementara PBSI Home Tournament.

Kevin/Reza dalam laga ketiganya Kamis (25/6) di Lapangan Pelatnas Cipayung menang dua gim langsung atas pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Muhammad Shohibul Fikri 21-18 dan 21-14 dalam waktu hanya 27 menit

Kevin/Reza dan Fajar/Yeremia memang sama-sama meraih tiga kemenangan, selisih gim pun sama 6-1. Namun Kevin/Reza unggul selisih angka kecil. Kevin/Reza 144-117 sedangkan Fajar/Yeremia 143-125. Keduanya baru akan saling bertemu di laga terakhir besok pagi.

Marcus/Fikri sempat memberikan perlawanan di gim pertama, Mereka unggul di jeda gim pertama 11-9. Namun Kevin/Reza bangkit dan menang 21-18. Gim kedua Kevin/Reza semakin sulit dibendung mereka unggul 11-7 dan akhirnya menang 21-14.

"Sepertinya lawan di gim kedua lebih tertekan, setelah kalah di gim pertama. Itu yang kita manfaatkan," ujar Kevin usai laga.

Sepertinya, laga Kevin/Reza versus Fajar/Yeremia yang akan digelar Jumat (26/6) pagi akan menentukan siapa yang akan keluar sebagai juara. Fajar/Yeremia mengaku tak sabar ingin berduel dengan Kevin/Reza.

"Paling penasaran ketemu Kevin/Reza karena sekarang kan Kevin pemain terbaik dunia, jadi mau coba lawan dia seperti apa," kata Yeremia.

"Kami penasaran ketemu Kevin/Reza, mereka itu belum pernah kalah. Tapi kami tidak mau lengah, Hendra/Pramudya juga pasangan bagus, apalagi koh Hendra yang sudah banyak pengalaman," tutur Fajar yang bersama Yeremia sore ini akan berhadapan dengan Hendra Setiawan/Pramudya Kusumawardana Riyanto.

Sebagai pasangan 'dadakan', duet Fajar/Yeremia cukup baik. Rotasi mereka pun cukup berjalan dengan baik. Fajar bisa memberikan umpan untuk Yeremia melakukan serangan dari area belakang lapangan.

"Kami memang sering ngobrol soal permainan, dan kebetulan pas juga, saya pemain depan, Yeremia pemain belakang. Yang penting kami tidak boleh puas, lawan-lawan selanjutnya pemain bagus semua dan banyak pengalaman," kata Fajar.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement