REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Ada apa dengan Milan Skriniar? Saat Inter Milan bertemu Torino, bek tengah asal Slovakia itu tidak turun sejak awal. Pelatih Antonio Conte membangkucadangkan yang bersangkutan.
Keadaan ini membuka rumor baru. Inter dikabarkan siap melepas andalan mereka tersebut.
"Secara mengejutkan Skriniar disimpan dalam kemenangan semalam. Itu pertanda Conte ingin berpisah dengan mantan bintang Sampdoria tersebut," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Selasa (14/7).
Pesepak bola 25 tahun ini baru turun di menit ke -76. Ia menggantikan Diego Godin. Sebelumnya dalam duel kontra Hellas Verona, Skriniar membuat kesalahan fatal.
Keadaan demikian memicu ketidakpercayaan Conte pada yang bersangkutan. Tanpa Skriniar di starting xi, Inter menumbangkan Torino 3-1. Jagoan Slovakia itu dikaitkan dengan beberapa elit Eropa.
Ada Manchester United, juga Manchester City. Inter Milan membanderol sang bek di atas 60 juta euro. Sebuah sikap yang berbeda. Beberapa waktu lalu, Skriniar sempat ditaksir Barcelona.
Namun Nerazzurri menegaskan takkan melepas palang pintu bernomor punggung 37 ini. Hanya saja, situasi telah berubah. Inter memiliki andalan baru bernama Alessandro Bastoni.
Ini musim ketiga Skrniar berkostum biru hitam. Dalam rentang waktu tersebut, ia sudah tampil di 123 laga di berbagai ajang.