REPUBLIKA.CO.ID, FULHAM -- Fulham dikabarkan ikut mengincar kiper Juventus Mattia Perin. Musim lalu, Perin dipinjamkan ke Genoa, dan Juve siap menjualnya pada musim panas tahun ini. Namun, kembalinya ke Genoa memang jadi yang paling memungkinkan untuk kiper internasional Italia tersebut.
Namun, persaingan untuk Perin bukan hanya datang dari klub Italia, tapi juga klub Eropa lainnya. Dikutip dari Tribalfootball, Selasa (25/8), Fulham, Roma dan Atalanta, semua berburu Perin, yang jadi nomor tiga di Bianconeri, setelah kedatangan Gianluigi Buffon.
Hanya saja, Juventus dikabarkan berniat untuk menjual Perin ke seharga 11 juta poundsterling. Fulham kini punya kiper Marek Rodak dan Marcus Bettinelli, namun berencana mendatangkan kiper baru setelah promosi ke Liga Primer Inggris.
Selain Perin, Juventus juga sedang menawarkan pemain seperti Aaron Ramsey dan Federico Bernardeschi ke klub seperti Wolves, West Ham dan Crystal Palace. Sebab, Juventus sedang melakukan restrukturisasi keuangan mereka dengan melepas pemain bergaji tinggi namun tak dibutuhkan.