Senin 26 Oct 2020 19:41 WIB

Bertambah, Pasien Positif Covid-19 Lampung Jadi 1.646 Orang

Dinkes Lampung menyatakan ada tambahan pasien positif Covid-19 45 orang

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung, Reihana.Data yang disampaikan Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung, Senin (26/10), jumlah kasus suspek 59 orang, kasus baru 17 orang, kasus lama 42 orang. Kasus konfirmasi positif 1.646 orang, kasus baru 45 orang, kasus lama 1.601 orang.
Foto: Antara
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung, Reihana.Data yang disampaikan Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung, Senin (26/10), jumlah kasus suspek 59 orang, kasus baru 17 orang, kasus lama 42 orang. Kasus konfirmasi positif 1.646 orang, kasus baru 45 orang, kasus lama 1.601 orang.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Pasien positif Covid-19 di Provinsi Lampung terus bertambah setiap harinya. Pada Senin (26/10), terdapat penambahan pasien positif sebanyak 45 orang, sehingga total berjumlah 1.646 orang.

Data yang disampaikan Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung, Senin (26/10), jumlah kasus suspek 59 orang, kasus baru 17 orang, kasus lama 42 orang. Kasus konfirmasi positif 1.646 orang, kasus baru 45 orang, kasus lama 1.601 orang.

Pasien yang telah selesai isolasi mandiri atau sembuh sebanyak 1.075 orang, bertambah 25 orang. Sedangkan kasus pasien positif yang meninggal dunia nihil masih tetap 64 orang.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung dr Reihana belum memberikan penjelasan terkait dengan penambahan kasus konfirmasi positif baru tersebut. Namun dia mengatakan, angka reproduksi efektif (RE) Covid-19 di Lampung berada pada angka 0,45.

Menurut dia, meski angka RE berada di bawah angka 1, namun dalam dua pekan terakhir angka RE berfluktuasi antara 0,45 sampai 1,45. “Belum stabil di bawah angka 1. Dalam arti, pandemi belum sepenuhnya terkendali,” katanya.

Sedangkan angka kesembuhan pasien positif Covid-19 di Lampung mencapai 65,58 persen. Sementara kasus pasien positif yang meninggal dunia sampai 64 orang yakni CFR 4 persen.

Reihana yang juga kepala Dinkes Lampung dan Plt Dirut RSUD Abdul Moeloek Lampung mengatakan, jumlah tempat tidur pasien ruang isolasi Covid-19 pada 36 rumah sakit rujukan di Lampung sebanyak 438 tempat tidur.

Pasien Covid-19 yang sedang dirawat di rumah sakit menempati 214 tempat tidur, sedangkan jumlah tempat tidur yang masih tersisa sebanyak 224 orang.

Sementara tempat tidur dengan ventilator di ruang isolasi tekanan negatif masih tersisa 8 tempat tidur. Diantaranya, RSUD Bob Bazar 4 buah, RSUD Rab Begawe Caram Mesuji 1 buah, RSUD Ahmad Yani Kota Metro 1 buah. RSUD Alimuddin Umar Lampung Barat 2 buah.

Tempat tidur dengan ventilator di ruang isolasi biasa yang tersedia 5 buah,  terdiri dari RSUD Muh Thohir Krui 2 buah, RSUD Pringsewu 2 buha, dan RSUD Pesawaran 1 orang. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement