Rabu 04 Nov 2020 16:44 WIB

57 Persen Masyarakat Puas Kinerja Jokowi Tangani Covid-19

LSI melakukan survei tehadap 1.200 responden yang dihubungi via sambungan telepon

Joko Widodo
Foto: Dok Republika.co.id
Joko Widodo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lembaga Survei Indonesia (LSI) mencatat bahwa mayoritas masyarakat Indonesia mengaku puas dengan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam menangani wabah corona (Covid-19). Berdasarkan hasil survei yang dilakukan LSI, sebanyak 57,8 persen masyarakat Indonesia mengaku puas dengan kinerja Jokowi dalam menangani wabah corona hingga bulan Oktober ini.

“Oktober sangat puas 5,2 persen dan cukup 52,6 persen,” ujar Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan dalam keterangan tertulisnya, Rabu (4/11).

Sebaliknya, persentase masyarakat yang tidak puas terhadap kinerja Jokowi dalam menangani pandemi Covid-19 di bulan Oktober 38,4 persen. Dengan rincian 34,1 persen kurang puas dan 4,3 persen tidak puas sama sekali.

Survei LSI ini menggunakan metodologi penelitian dengan cara menghubungi responden via sambungan telepon dalam rangka pembatasan sosial guna mencegah penyebaran Covid-19. Ada 1.200 responden yang dihubungi ialah mereka yang pernah diwawancara oleh LSI secara langsung pada periode Maret 2018 hingga Maret 2020. Survei LSI ini dilakukan pada 13 hingga 17 Oktober 2020.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement