Kamis 19 Nov 2020 08:55 WIB

Kantor Dinas PUPR Kabupaten Bogor Disterilisasi

Satu pegawai Dinas PUPR yang positif Covid-19, meninggal dunia.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Erik Purnama Putra
Petugas melihat hasil rapid test wisatawan di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (30/10).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Petugas melihat hasil rapid test wisatawan di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (30/10).

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Seorang pegawai Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bogor meninggal dunia pada Sabtu (14/11), akibat terpapar Covid-19. Oleh karena itu, Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor langsung melakukan langkah cepat untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di lingkungan Dinas PUPR.

“Jadi langkah-langkah yang telah dilakukan melakukan sterilisasi dengan penyemprotan disinfektan,” ujar  Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor, Irwan Purnawan, Rabu (18/11).

Irwan mengatakan, Satgas Covid-19 langsung melakukan tracing kepada pegawai PUPR yang melakukan kontak erat dengan pegawai tersebut selama dua pekan terakhir. Kemudian, dilakukan rapid test dan swab test di halaman kantor Dinas PUPR Kabupaten Bogor terhadap seluruh pegawai. “Kalau ada yang reaktif, dilakukan test swab.

Selain itu, untuk aktivitas perkantoran sementara dilakukan work form home (WFH) dan sebagian pegawai menerapkan work form office (WFO) sesuai ketentuan sebanyak 50 persen dari jumlah pegawai. "Tetapi bisa saja kalau terjadi masif (reaktif) bisa dilakukan pengurangan lagi jumlah yang melakukan WFO,” ucap Irwan.

Kemudian, Irwan mengimbau agar pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bogor agar patuh menerapkan protokol kesehatan, seperti menerapkan 3M (memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan). Selain itu, tetap menjaga imun agar kesehatan dapat terjaga. Hal ini dinilai penting untuk mencegah dan mengantisipasi penyebaran Covid-19.

Seorang pegawai Dinas PUPR Kabupaten Bogor meninggal dunia di sebuah rumah sakit di Kota Bogor akibat Covid-19. Pejabat eselon III tersebut sempat mendapatkan perawatan di rumah sakit, sebelum akhirnya mengembuskan napas terakhirnya pada Sabtu, sekitar pukul 23.00 WIB.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement