REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool berencana membujuk bek AS Roma, Roger Ibanez di bursa transfer musim dingin, Januari mendatang. Ia diproyeksikan mengisi kekosongan tempat yang ditinggalkan oleh Virgil Van Dijk.
Badai cedera yang menerpa skuad The Reds, termasuk lini belakangnya, membuat tim besutan Jurgen Klopp kewalahan mencari alternatif. Absennya Joe Gomez dan Joel Matip semakin menyulitkan petualangan mereka mengarungi kompetisi.
Liverpool bahkan terpaksa menduetkan Jordan Henderson dan Fabinho sebagai bek tengah. Hal ini dianggap tidak akan baik dalam menjaga kondisi fisik pemain karena harus bermain di posisi yang tidak semestinya.
Dalam laporan AS Roma Live yang dikutip Tribal Football, Jumat (18/12), Liverpool dilaporkan menaruh ketertarikan pada Ibanez. Mengetahui hal ini, manajemen Roma dikabarkan membanderol sang pemain dengan mahar 36 juta Poundsterling.
Kendati demikian, Liverpool harus bersaing dengan Tottenham Hotspur dan Leicester City. Sejak direkrut Roma dari Atalanta musim panas tahun ini, Ibanez dinilai menunjukkan performa impresif di beberapa pertandingan penting.