Kamis 14 Jan 2021 08:18 WIB

Sandiaga Minta Pelaku Parekraf Dukung Vaksinasi Covid-19

Pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif harus selaras dengan sisi kesehatan.

Rep: Dedy Darmawan Nasution/ Red: Nidia Zuraya
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno.
Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, meminta para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif tanah air mendukung vaksinasi Covid-19 untuk menyelesaikan masalah pandemi.

Presiden Joko Widodo menjadi penerima pertama vaksin setelah sebelumnya Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) memberikan persetujuan penggunaan darurat atau emergency use authorization (EUA) untuk vaksin Covid-19. Majelis Ulama Indonesia (MUI) juga telah mengeluarkan fatwa bahwa vaksin tersebut halal dan suci.

Baca Juga

"Saya menyambut baik karena pada hari yang sangat bersejarah ini vaksin mulai didistribusikan. Dengan kepemimpinan Pak Jokowi sebagai orang yang pertama menerima vaksin ini memberikan rasa yang sangat fundamental kepada masyarakat untuk semua berpartisipasi mendukung program vaksinasi ini," kata Sandiaga dalam pernyataan resminya, Kamis (14/1).

Sandiaga menegaskan, pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif tidak bisa berjalan sendiri namun harus selaras dengan sisi kesehatan. Program vaksinasi menjadi salah satu cara untuk meningkatkan sisi kesehatan dengan tercipta kekebalan komunitas atau herd immunity.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement