Ahad 24 Jan 2021 21:27 WIB

Vaksinasi Nakes Tiga Daerah Awal di Jateng Capai 54,6 Persen

Sampai dengan ahad, 19.790 nakes telah jalani vaksinasi Covid-19

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Petugas medis menyuntikan Vaksin Sinovac kepada penerima vaksin saat Vaksinasi COVID-19 tahap pertama di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bung Karno, Solo, Jawa Tengah, Kamis (14/1/2021). Kota Solo menerima 10.620 dosis vaksin Sinovac untuk tenaga kesehatan dan mulai melakukan vaksinasi tahap pertama di 33 fasilitas kesehatan (Faskes) yang terdiri dari 17 Puskesmas, satu Klinik Bhayangkara dan 14 rumah sakit yang tersebar di Kota Solo.
Foto: ANTARA/Mohammad Ayudha
Petugas medis menyuntikan Vaksin Sinovac kepada penerima vaksin saat Vaksinasi COVID-19 tahap pertama di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bung Karno, Solo, Jawa Tengah, Kamis (14/1/2021). Kota Solo menerima 10.620 dosis vaksin Sinovac untuk tenaga kesehatan dan mulai melakukan vaksinasi tahap pertama di 33 fasilitas kesehatan (Faskes) yang terdiri dari 17 Puskesmas, satu Klinik Bhayangkara dan 14 rumah sakit yang tersebar di Kota Solo.

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tahap satu dengan sasaran 32.973 tenaga kesehatan (nakes) di tiga daerah di Jawa Tengah sudah mencapai 54,6 persen. Sampai dengan Ahad (24/1) ini, sebanyak 19.790 nakes telah melaksanakan vaksinasi termin pertama tersebut.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah, Yulianto Prabowo mengungkapkan, pada vaksinasi tahap pertama, Jawa Tengah mendapatkan jatah 62.560  dosis vaksin, yang diperuntukkan bagi sasaran prioritas di tiga daerah, yang meliputi Kota Semarang, Kota Surakarta dan Kabupaten Semarang.

Dari sebanyak 62.560 dosis vaksin tahap pertama tersebut, diberikan kepada 32.973 nakes sasaran dalam dua termin vaksinasi. Untuk termin pertama dari 32.973 nakes yang dimulai 14 Januari 2021 lalu telah terlaksana sebanyak 19.790 nakes.

Dengan progres tersebut, untuk vaksinasi termin pertama ditarget rampung pada Senin besok atau maksimal tanggal 28 Januari 2021 nanti.  “Untuk tiga daerah yang sudah dilaksanakan, kita selesaikan sampai hari Senin, paling lambat tanggal 28 Januari. Untuk termin satu, penyuntikan pertama. Kalau untuk nakes semuanya diharapkan selesai pada Februari 2021,” tandasnya, di Semarang.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement