Senin 15 Feb 2021 14:33 WIB

Pertamina Beri Harga Khusus Pertalite

Pertamina terus mendorong penggunaan produk BBM berkualitas

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Gita Amanda
Petugas memegang nozzle seusai mengisi kendaraan konsumen dengan BBM jenis Pertalite di SPBU, (ilustrasi).
Foto: Sigid Kurniawan/Antara
Petugas memegang nozzle seusai mengisi kendaraan konsumen dengan BBM jenis Pertalite di SPBU, (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebagai jawaban atas kebutuhan masyarakat akan udara yang lebih bersih dan sehat, Pertamina hadirkan Program Langit Biru di Manado dengan menghadirkan promo spesial BBM jenis Pertalite dengan harga setara Premium di beberapa SPBU. Melalui program promosi tersebut, Pertamina mengajak masyarakat Kota Manado beralih ke bahan bakar yang lebih berkualitas setara Pertalite RON 90 untuk menekan polusi udara akibat tingginya emisi gas buang karena penggunaan bahan bakar ber-oktan rendah setara Premium.

Seperti diketahui, BBM yang lebih berkualitas memiliki kadar oktan (Research Octane Number/RON) tinggi, sehingga lebih ramah lingkungan karena rendah emisi. Bahkan, pabrikan kendaraan sudah mensyaratkan mobil-mobil keluaran terbaru menggunakan BBM dengan kadar oktan minimal 92. Perlu diketahui, hanya tinggal 7 negara di dunia termasuk Indonesia yang masih menggunakan BBM dengan kadar oktan rendah setara RON 88 (Premium). Tentunya hal ini menjelaskan adanya perhatian dunia untuk menurunkan kadar emisi dalam meningkatkan kualitas lingkungan khususnya menekan polusi udara.

Baca Juga

Unit Manager Communication & CSR Pertamina Regional Sulawesi, Laode Syarifuddin Mursali, mengatakan Program Langit Biru ini merupakan program edukasi dan promosi sebagai bentuk dukungan kepada Pemerintah sesuai Peraturan Pemerintah No. 41 tahun 1999 tentang Pengendalian Pencemaran Udara, yang perlu menjadi perhatian seluruh pihak. Upaya mengurangi pencemaran udara, dapat dilakukan melalui pengendalian emisi gas buang kendaraan bermotor, salah satunya dengan penggunaan BBM yang lebih berkualitas dan ramah lingkungan.

Laode menambahkan BBM yang lebih berkualitas akan berdampak positif terhadap performa kendaraan serta lebih irit konsumsi BBM karena pembakaran di ruang mesin lebih sempurna. Karenanya, ia menjelaskan, Pertamina terus mendorong penggunaan produk BBM berkualitas yakni dengan menyediakan produk Pertalite dengan RON 90, Pertamax RON 92, dan Pertamax Turbo RON 98.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement