Sabtu 20 Feb 2021 20:22 WIB

Pengurus PKS Baru Giat Rekrut Kader

Pengurus baru harus segera merapatkan barisan dan menjalankan agenda Munas PKS

Rep: riga nurul iman/ Red: Hiru Muhammad
Pengurus DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sukabumi periode 2020-2025 resmi dilantik secara virtual pada Sabtu (20/1).
Foto: humas PKS kabupaten Sukabumi
Pengurus DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sukabumi periode 2020-2025 resmi dilantik secara virtual pada Sabtu (20/1).

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Sebanyak 150 pengurus DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sukabumi periode 2020-2025 resmi dilantik pada Sabtu (20/1). Kegiatan ini dijadikan momentum untuk merekrut kader baru dalam memenangkan pemilu dan pilkada Jawa Barat mendatang.

Pengurus PKS Kabupaten Sukabumi dilantik oleh ketua DPW PKS Jawa Barat Haru Suandharu secara virtual dan serempak dengan 2.500 pengurus PKS dari kota dan kabupaten se-Jawa Barat. Pelantikan ini melanjutkan proses pelatikan pengurus tingkat propinsi setelah sebelumnya dilantik Jumat (12/2) lalu oleh Presiden PKS, Ahmad Syaikhu.

"Dengan sudah dilantiknya pengurus ini, diharapkan semua pengurus bersama-sama dengan semua komponen bangsa melayani masyarakat," ujar Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi M Sodikin kepada wartawan, Sabtu. Pengurus daerah yang dilantik meliputi pengurus Majelis Pertimbangan Daerah (MPD), Dewan Pengurus Daerah (DPD) dan Dewan Etik Daerah (DED) se-Jawa Barat.

Bagi pengurus yang sudah resmi dilantik lanjut Sodikin, agar segera merapatkan barisan menyambut agenda-agenda kerja yang telah digariskan dalam kebijakan Munas PKS. Ia mengatakan pengurus periode sekarang ini unik karena bekerja dalam kondisi pandemi Covid-19.

Untuk target kinerja pengurus kata Sodikin, harus menekankan penambahan kader untuk bisa memenangkan pemilu dan pilkada Jawa Barat. Sebab penambahan jumlah kader dan pemenangan pemilu merupakan agenda bersama yang harus menjadi perhatian bagi seluruh pengurus dan kader PKS di semua level.

Intinya sambung Sodikin, meskipun bekerja dalam keterbatasan karena kondisi pandemi Covid-19 akan tetapi harus tetap bekerja melayani masyarakat. Harapannya semua kader dan pengurus PKS senantiasa berdoa dan berusaha agar menjadi harapan serta samakin mampu mengadvokasi kebutuhan dan meringankan kesulitan yang sedang dihadapi masyarakat.

Sodikin menuturkan, untuk pengurus yang sudah resmi dilantik akan segera merapatkan barisan menyambut agenda-agenda kerja yang telah digariskan dalam kebijakan munas PKS. Di sisi lain sesuai arahan ketua DPW Jawa Barat bahwa pelantikan dilakukan secara online agar para kader tetap dapat menjaga protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement