Senin 08 Mar 2021 02:11 WIB

Solskjaer: MU Nyaris Sempurna Main Lawan City

Ole melihat pemain MU fokus dari awal hingga akhir pertandingan melawan City.

Red: Yudha Manggala P Putra
Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer merayakan kemenangan bersama anak asuhnya.
Foto: Martin Rickett/EPA
Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer merayakan kemenangan bersama anak asuhnya.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer menilai timnya nyaris bermain sempurna melawan rival sekota Manchester City, yang berakhir Senin (8/3) dini hari WIB tadi. Setan Merah sukses memenangkan Derbi Manchester tersebut dengan skor 2-0.

"Selalu sulit melawan Manchester City. Mereka sulit dihadapi. Hari ini kami melakukan segalanya nyaris sempurna," ujar Solskjaer dikutip BBC Sport, Senin.

Ole melihat para pemain MU tetap sangat fokus hingga akhir laga. Pertahanan mereka juga menurutnya baik. Sehingga mereka memiliki peluang mencetak gol.  

"Mencetak gol pada menit-menit awal merupakan hal sempurna, kami memiliki banyak ruang untuk menyerang. Kami tetap fokus sampai akhir laga. Ketika kami bertahan dengan baik kami tahu ada peluang-peluang untuk mencetak gol," ujar dia.  

Meski begitu ia menilai kemenangan-kemenangan di laga selanjutnya harus tetap dikejar. Karena Liga Inggris bagi MU bukan hanya soal mengalahkan The Citizen. Namun juga tim-tim lain. "Ini bukan tentang menang lawan City, ini tentang memenangkan setiap pertandingan," kata dia.

"Liga ini bukan seperti berlari cepat. Ia adalah maraton. Kami harus melakukan yang terbaik dan tidak memikirkan hal lain dahulu."

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَذَرِ الَّذِيْنَ اتَّخَذُوْا دِيْنَهُمْ لَعِبًا وَّلَهْوًا وَّغَرَّتْهُمُ الْحَيٰوةُ الدُّنْيَا وَذَكِّرْ بِهٖٓ اَنْ تُبْسَلَ نَفْسٌۢ بِمَا كَسَبَتْۖ لَيْسَ لَهَا مِنْ دُوْنِ اللّٰهِ وَلِيٌّ وَّلَا شَفِيْعٌ ۚوَاِنْ تَعْدِلْ كُلَّ عَدْلٍ لَّا يُؤْخَذْ مِنْهَاۗ اُولٰۤىِٕكَ الَّذِيْنَ اُبْسِلُوْا بِمَا كَسَبُوْا لَهُمْ شَرَابٌ مِّنْ حَمِيْمٍ وَّعَذَابٌ اَلِيْمٌ ۢبِمَا كَانُوْا يَكْفُرُوْنَ ࣖ
Tinggalkanlah orang-orang yang menjadikan agamanya sebagai permainan dan senda gurau, dan mereka telah tertipu oleh kehidupan dunia. Peringatkanlah (mereka) dengan Al-Qur'an agar setiap orang tidak terjerumus (ke dalam neraka), karena perbuatannya sendiri. Tidak ada baginya pelindung dan pemberi syafaat (pertolongan) selain Allah. Dan jika dia hendak menebus dengan segala macam tebusan apa pun, niscaya tidak akan diterima. Mereka itulah orang-orang yang dijerumuskan (ke dalam neraka), karena perbuatan mereka sendiri. Mereka mendapat minuman dari air yang mendidih dan azab yang pedih karena kekafiran mereka dahulu.

(QS. Al-An'am ayat 70)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement