Senin 15 Mar 2021 07:17 WIB

Tetap Kreatif dan Optimistis di Masa Pandemi

Majelis taklim memfasilitasi warga untuk berkarya.

Rep: Syahruddin El Fikri/ Red: Muhammad Hafil
Tetap Kreatif dan Optimistis di Masa Pandemi
Foto: Republika
Tetap Kreatif dan Optimistis di Masa Pandemi

REPUBLIKA.CO.ID,DEPOK --- Majelis taklim spesialisasinya adalah menyelenggarakan kegiatan keagamaan untuk meningkatkan pengetahuan umat akan ajaran agama Islam. Tetapi yang dilakukan Majelis Taklim El Fawwaz Depok terbilang unik dan amat jarang dilakukan lembaga sejenis.

Di masa pandemi covid-19 saat ini, dimana perekonomian masyarakat sangat terdampak, Majelis Taklim El Fawwaz Depok menggelar Pelatihan Menjahit untuk warga di sekitar. Pelatihan Menjahit dilaksanakan pada Sabtu (14/3), bertempat di sekretariat Majelis Taklim El Fawwaz, Jalan Jati, Sawangan Baru, Depok. 

Baca Juga

"Melalui pelatihan menjahit ini, kami berharap para warga masyarakat yang terdampak covid-19 tetap optimis menghadapi ujian saat ini," ujar Ketua Panitia Pelatihan Menjahit Majelis Taklim El Fawwaz Depok Siti Fadlilaturrrif'ati dalam keterangan persnya yang diterima Republika, Sabtu (13/3).

Lebih lanjut Fadila --sapaannya-- menjelaskan, pelatihan yang diikuti puluhan warga, khususnya perempuan di Sawangan, Depok, untuk terus memberikan harapan dan semangat untuk terus bertahan serta meningkatkan perekonomian keluarga.

"Kita tidak boleh pasrah dan berdiam diri saja menyikapi dan menghadapi kondisi pandemi covid-19 ini. Kita harus tetap optimis dan penuh semangat, bahwa ujian ini diberikan supaya kita makin kuat," ujarnya. 

Dan melalui pelatihan menjahit ini, kata dia, pihaknya berharap, masyarakat tidak perlu panik atau khawatir, sebab mereka yang kreatif akan mampu melewati ujian  berat ini.

Salah satu peserta pelatihan menjahit, Fatiya, mengatakan, pihaknya sangat bersyukur atas pelatihan ini.

"Alhamdulillah, kami sangat senang ikut pelatihan ini, karena dapat ilmu dan pengalaman. Sebenarnya sering dapat orderan (pesanan, red) tetapi belum berani. Sekarang melalui pelatihan ini, insya Allah, siap untuk berkecimpung secara lebih luas," terangnya.

Hal senada juga disampaikan Niken. Menurutnya, pelatihan ini sangat bermanfaat karena membuat dirinya memiliki keterampilan untuk maju dan berkarya. "Sangat senang karena jadi bisa dan punya kemampuan untuk berani berkarya," ungkapnya. 

Lebih lanjut Niken menuturkan, agar pelatihan ini bisa berkelanjutan supaya kemampuan peserta dapat terus ditingkatkan. 

Instruktur Pelatihan Menjahit, Hajjah Pariatun mengatakan, dirinya siap membimbing dan mengajari para peserta agar lebih terampil lagi. "Memang semuanya perlu proses, tetapi jika makin kreatif dan telaten, insya Allah akan makin lebih baik," paparnya. 

Ketua Majelis Taklim El Fawwaz Depok, Husnul Khotimah mengatakan, pihaknya akan terus berupaya memfasilitasi warga masyarakat untuk berkarya. "Pelatihan Menjahit ini merupakan tahap awal, yang nantinya akan diikuti dengan pelatihan berikutnya. Kami juga menjalin kerja sama dengan instansi terkait seperti Dinas Kemnaker Depok atau lembaga lainnya untuk membina warga masyarakat," ujarnya. 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement