REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Penjaga gawang Real Madrid Thibaut Courtois tampil gemilang pada leg kedua perempat final Liga Champions. Timnya menahan imbang Liverpool 0-0 di Stadion Anfield, Kamis (15/4) dini hari WIB.
Sepanjang pertandingan, lini belakang El Real terus mendapat tekanan. Courtois sampai menggagalkan empat peluang emas tuan rumah. Walhasil, Los Blancos melaju ke tahapan selanjutnya. Sebelumnya pada leg pertama, di kandang sendiri, skuat polesan Zinedine Zidane menang 3-1.
Madrid berhadapan dengan Chelsea di semifinal. Ini akan jadi partai emosional bagi Courtois.
Kiper timnas Belgia ini akan melawan mantan klub yang dibelanya pada 2014 hingga 2018.
"Akan sangat menyenangkan bertemu banyak wajah yang tidak asing bagi saya," kata Courtois kepada BeinSport, dikutip dari Football London.
Ia sedikit menyinggung sepak terjangnya bersama London Biru. Ia merasa ada banyak momen membanggakan yang ia dapatkan di Inggris. Kendati Courtois mengakui kepergiannya dari Chelsea tidak dalam situasi ideal. Namun ia enggan berfokus pada hal itu.
"Hengkangnya saya tidak dengan cara terbaik, begitulah. Tetapi saya memiliki kenangan indah di sana," ujar Courtois.
Ia menjaga gawang the Blues dalam 154 pertandingan di berbagai ajang. Selama periode tersebut ia mengoleksi berbagai trofi di ranah domestik, di antaranya dua gelar Liga Primer Inggris.
Sejak 2018 lalu, Courtois sudah menjadi bagian dari El Real. Bersama Los Blancos, kiper 28 tahun itu memiliki target meraih segalanya.
Sejauh ini, ia belum merasakan trofi Liga Champions dalam balutan kostum Si Putih. Kesempatan jebolan akademi KRC Genk menggenggam si Kuping Lebar di depan mata. Namun dengan terlebih dulu menyingkirkan sang mantan.