Rabu 21 Apr 2021 13:02 WIB

Rahul Gandhi Positif Covid-19

Kementerian Kesehatan India melaporkan 259.170 kasus infeksi baru.

Rep: Lintar Satria/ Red: Teguh Firmansyah
Ilustrasi virus corona.
Foto: Pixabay
Ilustrasi virus corona.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- Tokoh partai oposisi India Rahul Gandhi mengonfirmasi bahwa i positif Covid-19. Gandhi adalah pemimpin Partai Indian National Congress (INC) dan tokoh politik dari keluarga Nehru-Gandhi yang berpengaruh.

"Siapa pun yang melakukan kontak dengan saya baru-baru ini, mohon mengikuti protokol kesehatan dan tetap jaga kesehatan," cicit Gandhi, Selasa (20/4).

Baca Juga

Pada Senin (19/4) kemarin pemimpin INC lainnya dan mantan perdana menteri Manmohan Singh juga positif Covid-19 dan dirawat di rumah sakit sebagai tindak pencegahan. Singh yang berusia 88 tahun mengalami demam ringan."Kondisi Singh stabil dan progresnya bagus," kata pemimpin senior INC  P. Chidambaram di Twitter.

Kementerian Kesehatan India melaporkan 259.170 kasus infeksi baru dan 1,761 kasus kematian. Dalam enam hari berturut-turut angka kasus infeksi harian India di atas 200 ribu. 

sumber : AP
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement