Rabu 05 May 2021 18:29 WIB

Wajib Tahu, Ini 9 Fungsi NFC di Smartphone

Near-field Communication atau NFC merupakan fitur komunikasi yang mirip dengan WiFi

Samsung Galaxy A51, (ilustrasi).  Samsung A51 merupakan salah satu smartphone yang dilengkapi NFC.
Foto: sgm arena
Samsung Galaxy A51, (ilustrasi). Samsung A51 merupakan salah satu smartphone yang dilengkapi NFC.

REPUBLIKA.CO.ID, NFC kini menjadi salah satu fitur unggulan yang disematkan produsen smartphone ke perangkatnya. Dulu NFC identik dengan smartphone kelas flagship, namun saat ini banyak smartphone kelas menengah yang sudah dibekali fitur ini. Contohnya saja pada Samsung A51 yang masuk dalam lini Galaxy A yang menyasar pasar menengah.

NFC atau Near-field Communication merupakan fitur komunikasi yang mirip dengan WiFi atau Bluetooth dari segi fungsi. Namun dari segi implementasinya NFC memanfaatkan RFID atau Radio Frequency Identification.

Lalu apa sebenarnya fungsi NFC di smartphone? Berikut ada sembilan fungsi NFC yang harus Anda ketahui:

1. Transfer data tanpa kabel dengan cepat

Fungsi NFC di smartphone yang harus Anda tahu adalah kemampuan untuk melakukan transfer data ke smartphone lain yang juga sudah mendukung NFC dengan waktu yang singkat, tanpa menggunakan kabel.

Cara transfer file menggunakan NFC juga sangat mudah. Anda hanya perlu menempelkan bagian belakang smartphone-mu ke smartphone tujuan transfer file. Hampir semua tipe file bisa ditransfer menggunakan NFC, tapi pastikan smartphone teman Anda juga sudah mendukung NFC ya untuk melakukan transfer file ini.

2. Untuk pembayaran cashless

Pembayaran cashless sudah menjadi salah satu gaya hidup urban yang banyak dilakukan di kota besar. Apalagi dengan pandemi seperti ini dimana Anda disarankan untuk menggunakan pembayaran cashless untuk mengurangi kontak fisik dengan orang lain, NFC tentu jadi fitur yang bermanfaat.

Pasalnya fitur NFC sudah terintegrasi dengan banyak layanan perbankan, sehingga Anda bisa membayar transaksi tanpa perlu bawa kartu apalagi uang cash.

Cara melakukan pembayaran cashless dengan NFC juga sangat mudah. Anda cukup mendekatkan smartphone Anda ke alat transaksi pembayaran. Nanti NFC akan menampilkan data-data dalam pembayaran transaksi.

3. Mengecek dan isi saldo kartu e-money/e-toll

Manfaat NFC pada smartphone selanjutnya adalah memudahkan Anda untuk mengecek saldo dan mengisi saldo kartu e-money atau e-toll. Dengan fitur canggih ini Anda bisa mengecek saldo e-money dengan cepat dan tanpa ribet, cukup menempelkan kartu e-money pada bagian belakang smartphone lalu buka aplikasi pengecekan saldo e-money, seperti BNI Tap Cash, Flazz BCA dan sebagainya.

Sedangkan untuk mengisi e-money dengan NFC juga sama mudahnya. Cukup tempelkan e-money ke bagian belakang smartphone lalu buka aplikasi pengisian saldo e-money online seperti Blibli.

4. Mendukung pengisian baterai smartphone

Jika smartphone Anda sudah mendukung wireless charging, maka NFC bisa dipakai untuk mengisi daya smartphone Anda. Namun fitur ini hanya terdapat pada beberapa model smartphone saja. Anda harus mengecek spesifikasi smartphone yang dimiliki, apakah sudah mendukung fungsi ini atau belum.

5. Lebih mudah terhubung ke WiFi

Fungsi NFC di smartphone yang selanjutnya adalah memudahkan jika ingin tersambung ke jaringan internet. Jika Anda berada di ruang publik yang menyediakan fasilitas WiFi porter, Anda bisa menempelkan smartphone ke perangkat tersebut untuk langsung terhubung dengan internet tanpa harus minta passwordnya terlebih dahulu.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement