Selasa 01 Jun 2021 17:38 WIB

Libur Hari Lahir Pancasila,17.650 Wisatawan Kunjungi Ragunan

Taman Margasatwa Ragunan tetap terapkan protokol kesehatan.

Pengelola mencatat sebanyak 17.650 wisatawan mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan (TMR) saat libur nasional memperingati Hari Lahir Pancasila pada Selasa (1/6).
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Pengelola mencatat sebanyak 17.650 wisatawan mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan (TMR) saat libur nasional memperingati Hari Lahir Pancasila pada Selasa (1/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengelola mencatat sebanyak 17.650 wisatawan mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan (TMR) saat libur nasional memperingati Hari Lahir Pancasila pada Selasa (1/6). "Pengaturan tetap sama, kami menekankan protokol kesehatan," kata Humas Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang di Ragunan, Jakarta Selatan, Selasa.

Ia mencatat sebagian besar pengunjung menggunakan sepeda motor sebanyak 3.286 unit, sepeda 136 unit, dan roda empat 1.114 unit. TMR juga mencatat dari jumlah pengunjung itu untuk kunjungan di Pusat Primata Schmutzer mencapai 3.888 orang.

Baca Juga

Wahyudi menambahkan, hingga 30 Juni 2021, taman satwa seluas 147 hektare itu masih memberlakukan pengunjung dengan KTP DKI Jakarta. Para pengunjung juga harus menerapkan protokol kesehatan di antaranya pengukuran suhu tubuh, menggunakan masker, dan larangan berkerumun.Sama halnya saat libur Lebaran, pengelola Taman Margasatwa masih membuka 30 persen atau sekitar 30.000 orang dari rata-rata total jumlah kunjungan Lebaram mencapai 100.000 orang.

Berdasarkan data kunjungan selama pandemi, lanjut dia, per hari rata-rata wisatawan mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan mencapai 300-500 orang untuk hari biasa. Sedangkan memasuki hari Sabtu, lanjut dia, kunjungan wisatawan bisa mencapai 5.000-7.000 orang dan melonjak pada Ahad mencapai 25.000 orang.

Taman Margasatwa Ragunan dengan luas 147 hektare itu memiliki koleksi sekitar 2.200 satwa baik endemik Indonesia maupun luar Tanah Air. Adapun jam operasional wisata edukasi itu mulai 07.00-14.00 WIB.Pengunjung harus memesan tiket daring melalui laman bit.ly/PesantiketTMR yang bisa diakses sehari sebelum jadwal berkunjung atau H-1 kunjungan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement