Kamis 03 Jun 2021 05:32 WIB

BMH DIY Gelar Pelatihan Jurnalistik

Menuliskan update kebaikan zakat BMH merupakan bagian dari tanggung jawab publik.

BMH DIY menggelar pelatihan jurnalistik dalam rangka meluaskan update kebaikan zakat.
Foto: Dok BMH
BMH DIY menggelar pelatihan jurnalistik dalam rangka meluaskan update kebaikan zakat.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Dalam rangka menguatkan update atau syiar kebaikan zakat BMH kepada umat, BMH Perwakilan DIY dan diikuti Kantor BMH Gerai Jawa Tengah Bagian Selatan gelar pelatihan jurnalistik pada Senin  (31/5).

"Melalui pelatihan jurnalistik ini BMH berupaya menguatkan update atau syiar kebaikan zakat yang disalurkan kepada masyarakat secara cepat dan akurat.  Sehingga,  masyarakat dapat  melihat penyakuran dana zakat, infak dan sedekah yang telah BMH lakukan. Dalam upaya tersebut keterampilan menulis menjadi satu kebutuhan utama," terang Kepala BMH Perwakilan DIY, Catur Hidayturrahman dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Acara berlangsung sederhana di Kantor BMH yang berlokasi di Jalan Kaliurang KM 15, Ngaglik Sleman,  Yogyakarta.

Hadir menjadi narasumber Pemred Majalah Mulia, Imam Nawawi. Pria yang aktif menulis itu menyatakan bahwa menuliskan kebaikan dari kiprah BMH adalah bagian dari pertanggungjawaban publik.

"Menuliskan update kebaikan zakat BMH kepada umat dalam bentuk karya jurnalistik merupakan bagian dari tanggung jawab yang sangat dibutuhkan umat. Jadi semakin gencar kebaikan dilakukan semakin banyak syiar kebaikan zakat yang bisa diterima masyarakat dan pemerintah sekaligus dalam bentuk berita," tuturnya.

Dalam pelatihan tersebut sebanyak 24 peserta merasa bahagia. Terlebih bukan semata paparan teori yang mereka dapatkan, tetapi juga pengalaman praktik menulis berita.

"Alhamdulillah, ternyata menulis berita itu tidak sulit. Hanya saja  butuh ketekunan. Saya semangat untuk bisa menulis agar syiar zakat terus berkibar," ucap Haris peserta dari Bantul.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement