Kamis 17 Jun 2021 07:16 WIB

Akui Dominasi Italia, Swiss Langsung Alihkan Fokus ke Turki

Swiss kini ada di posisi ketiga klasemen sementara grup.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pemain Italia Manuel Locatelli mencetak gol pertama timnya saat pertandingan grup A Piala Eropa 2020 antara Italia dan Swiss di stadion Olimpiade Roma, Kamis (17/6) dini hari WIB.
Foto: AP/Riccardo Antimiani,
Pemain Italia Manuel Locatelli mencetak gol pertama timnya saat pertandingan grup A Piala Eropa 2020 antara Italia dan Swiss di stadion Olimpiade Roma, Kamis (17/6) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Pelatih tim nasional Swiss, Vladimir Petkovic mengakui timnya tampil buruk pada laga kedua Grup A Piala Eropa 2020 (Euro 2020). Armada Red Crosses baru saja dihajar Italia di Stadion Olimpico Roma.

Granit Xhaka dan rekan-rekan, tak berdaya saat bertandang ke Stadion Olimpico, Roma, Kamis (17/6) dini hari WIB. Tiga gol bersarang di gawang Yann Sommer.

Baca Juga

"Selamat untuk Timnas Italia, mereka memainkan sepakbola yang hebat," kata Petkovic, dikutip dari lamam resmi.

Ia merasa pasukannya kurang efektif dalam menjalankan strategi yang sudah direncanakan. Sementara, kubu lawan tampil superior.

Ia memahami, jika semua elemen dalam timnya merasa kecewa. Namun Petkovic menegaskan, keesokan harinya, mereka sudah mengalihkan fokus ke partai selanjutnya.

Bahkan dari sesi latihan perdana, tak perlu ada penyesalan berlebihan. Sebab kesempatan mereka untuk melaju, masih terbuka lebar.

"Saya berbicara dengan tim, dan memberi tahu mereka, ada pertandingan tersisa. Dengan meraih tiga poin, bisa membawa kami ke babak selanjutnya," ujar Petkovic.

Shaqiri Siap Hadirkan Mimpi Buruk untuk Italia

Petkovic Tegaskan Swiss Bakal Tampil Mati-matian Vs Italia

Freuler: Swiss tak Boleh Ulangi Kesalahan Lawan Italia

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement