Rabu 29 Sep 2021 18:53 WIB

Brand Lokal Zoleka Bagikan Makanan ke Daerah Rawan Pangan

Kegiatan BBM ini sebagai bentuk kepedulian Zoleka terhadap kaum marginal.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Founder Zoleka, Irene Ridjab, mengadakan kegiatan bagi-bagi makanan (BBM) kepada masyarakat miskin yang membutuhkan di wilayah Babakan Ciparay Caringin, Kota Bandung.
Foto: Istimewa
Founder Zoleka, Irene Ridjab, mengadakan kegiatan bagi-bagi makanan (BBM) kepada masyarakat miskin yang membutuhkan di wilayah Babakan Ciparay Caringin, Kota Bandung.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pandemi Covid 19 membuat banyak warga semakin susah dalam menjalankan kehidupanya. Melihat hal tersebut, salah satu brand tanah air yaitu Zoleka terpanggil mengadakan kegiatan bagi-bagi makanan (BBM) kepada masyarakat miskin yang membutuhkan di wilayah Babakan Ciparay Caringin, Kota Bandung pada Selasa petang ( 28/9).

Menurut founder Zoleka, Irene Ridjab, pada kegiatan kali ini, pihaknya bekerja sama dengan komunitas 2.000 Bersama Kita Bisa. Kegiatan BBM ini sebagai bentuk kepedulian Zoleka terhadap kaum marginal untuk di bantu dan diperhatikan.  

"Sasaran Zoleka adalah kaum marginal, seperti pemulung dan masyarakat miskin yang rawan pangan tapi belum tersentuh bantuan,” ujar Irene.

Zoleka sendiri adalah socialpreneur yang fokus bisnisnya adalah Urban Sports Apparel, dimana dari bisnis tersebut yang akan mengsupport program social Zoleka, yaitu Social Act dan Human Empowerment. 

Menurut Irene, Zoleka selalu berupaya untuk menyebarkan dampak baik bagi sesama melalui Happiness Journey. Melalui kegiatan Bagi Bagi Makanan, Zoleka ingin membagi kebahagiaan kepada orang-orang yang membutuhkan. 

Tak hanya berbagi makanan, kata Irene, Zoleka juga memberdayakan orang-orang yang membutuhkan lapangan pekerjaan. Zoleka memberdayakan perempuan yang tak berpenghasilan untuk memasak makanan yang akan dibagikan.

Program ini, kata dia, tidak hanya akan berjalan sekali saja. Namun, akan terus bergerak membagikan kebahagiaan kepada sesama yang membutuhkan.

"Untuk pembagian sembako kita sudah jalankan sejak tahun 2019 di Jakarta. Tapi, sekarang kami membagikan makanan siap makan agar bisa memberdayakan perempuan marginal untuk memasak dan kami beri upah," papar Irene Ridjab.

Pada acara pemberian bagi-bagi makanan di wilayah Babakan Ciparay, Zoleka menyiapkan 700 nasi boks siap saji bagi warga di 2 RW wilayah Babakan Ciparay Kota Bandung dengan mekanisme pemberian kupon. 

Melihat besarnya antusias warga, kata Irene, tidak menutup kemungkinan Zoleka bisa mengadakan hal serupa di wilayah Iain di Kota Bandung. "Saya selalu berusaha untuk peduli terhadap kaum marginal, dan saya harap kegiatan ini bisa berjalan di wilayah Iain serta Zoleka selalu terbuka terhadap komunitas atau pihak Iain yang ingin bekerja sama dan peduli terhadap kaum marginal," katanya.

Sementara menurut Budi Sukses dari pihak 2.000 bersama kita bisa, pihaknya mengucapkan banyak terima kasih atas kerja sama nya dalam menyiapkan kegiatan ini. Warga di kawasan wilayah Babakan Ciparay ini, memang banyak yang miskin.

"Mereka tak berpikir soal gizi, bisa makan saja sudah bersyukur. Jadi bantuan makanan ini sangat membantu warga," katanya. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement