Ahad 17 Oct 2021 17:35 WIB

Persib Menang, Robert Sudah Antisipasi Permainan Bhayangkara

Persib mengalahkan Bhayangkara FC 2-0.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Israr Itah
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG-- Persib Bandung memutus tren negatif dengan mengalahkan Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2021/2022. Skor 2-0 dari gol Febri Hariyadi dan Ezra Walian tercipta di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Sabtu (16/10). 

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengapresiasi permainan timnya. Dia mengatakan, Bhayangkara bermain sesuai dengan prediksinya. Sehingga, ia menyiapkan antisipasi yang tepat untuk mengambil kemenangan.

Baca Juga

"Bhayangkara menunjukkan kualitas mereka, mereka menampilkan pola yang bagus dalam permainan dan di sana juga ada banyak pemain yang bagus," kata Robert usai laga. 

Robert mengakui Bhayangkara berhasil mendominasi permainan dengan organisasi antarlini yang bagus. Namun Persib telah mengantisipasi itu selama persiapan berlangsung. 

"Kami bisa meredam serangan mereka dengan susunan pemain bertahan yang baru," kata Robert.

Gol pertama tercipta dari kaki Febri yang mengeksekusi tendangan bebas. Ezra menambah keunggulan dengan memanfaatkan tendangan yang sulit diantisipasi oleh kiper Bhayangkara.

"Pada babak kedua sepenuhnya didominasi oleh Bhayangkara. Namun kami sudah berdiksusi pada masa jeda bahwa kami harus bisa meredam mereka,"kata Robert.

Atas hasil tersebut Persib naik ke posisi tiga klasemen sementara dengan 13 poin. Sementara Bhayangkara tetap berada di posisi pertama dengan raihan 16 poin. 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 15 10 4 1 20 10 34
2 Persib Bandung Persib Bandung 14 9 5 0 25 15 32
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 15 7 5 3 22 13 26
4 Persija Persija 15 7 4 4 21 6 25
5 Bali United Bali United 14 7 3 4 21 8 24
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement