REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gen Z (Generasi Z) perlu untuk tingkatkan kreativitas dan skill keterampilannya di bidang desain grafis. Sebab saat ini, selain ilmu pengetahuan yang cukup, harus berimbang dengan keahlian yang sesuai dengan minat dan bakat.
Mengasah keterampilan desain website, salah satunya, merupakan skill yang perlu untuk ditekuni saat ini. Pasalnya, perkembangan dunia digital sudah cukup pesat. Semua informasi terkait kehidupan masyarakat bisa diperoleh melalui website, tanpa terkecuali.
Melihat pesatnya perkembangan dunia digital khususnya website, maka Universitas Nusa Mandiri (UNM) bekerja sama dengan SMK Negeri 6 Jakarta, mengadakan kegiatan Hybrid Event Mandiri Digital dengan tema “Improve Your Design Skills for Entertaining Website”. Kegiatan akan digelar secara hybrid, yakni secara luring di aula SMK Negeri 6 Jakarta dan secara daring melalui Zoom, pada Rabu (12/1), pukul 09.00-11.30 WIB.
Setiaji, selaku kepala kampus Universitas Nusa Mandiri (UNM) kampus Damai yang juga sebagai welcoming speaker mengatakan, webinar ini bisa diikuti secara gratis oleh para pelajar kelas X, XI, XII, guru dan masyarakat umum.
“Silahkan segera melakukan pendaftaran kegiatan yang sangat bagus ini, melalui link bit.ly/DAFTAR-WDM-UNM. Kegiatan ini juga akan menghadirkan Aziza, selaku kepala sekolah SMK Negeri 6 Jakarta sebagai keynote speaker dan narasumber yang sangat mumpuni di bidangnya yakni Deni Gunawan, alumni Universitas Nusa Mandiri (UNM) yang juga seorang content creator,” jelasnya pada media, Senin (3/1).
Lebih lanjut, ia menyampaikan, webinar ini akan dipandu oleh host keren, Kak Wawan. Kegiatan ini juga mendapat dukungan dari Mtryout serta media partner dari Nusamandiri News, SobatSekolah.com, juga Milenianews.com. “Jadi tunggu apalagi Gen Z, ayo segera bergabung dalam kegiatan yang akan menambah pengetahuan dan wawasan kamu di bidang desain website,” ujarnya.
Sementara itu, Maryam selaku guru Bimbingan Konseling (BK) SMK Negeri 6 Jakarta mengungkapkan rasa terima kasihnya pada kampus UNM, khususnya kampus Damai yang sudah memfasilitasi kegiatan ini.
“Terima kasih pada Universitas Nusa Mandiri (UNM) kampus Damai yang telah memfasilitasi pengayaan materi, khususnya di bidang desain dan teknologi informasi. Kegiatan ini akan sangat bermanfaat bagi siswa/i SMK Negeri 6 Jakarta, maka kami telah mewajibkan seluruh siswa/i agar tidak meninggalkan kegiatan ini,” katanya.