Selasa 18 Jan 2022 16:15 WIB

Banjir Jakarta, Wagub DKI: Ada 19 Ruas DKI Tergenang

Pemerintah Provinsi DKI memastikan genangan akan cepat surut.

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Teguh Firmansyah
Kendaran melintasi genangan banjir di Jalan Cikini Raya, Jakarta, Selasa (18/1/2022). Banjir tersebut terjadi karena buruknya drainase di kawasan itu serta tingginya instensitas hujan pada Selasa (18/1) siang.
Foto: Antara/Aprillio Akbar
Kendaran melintasi genangan banjir di Jalan Cikini Raya, Jakarta, Selasa (18/1/2022). Banjir tersebut terjadi karena buruknya drainase di kawasan itu serta tingginya instensitas hujan pada Selasa (18/1) siang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, mengatakan, jumlah titik genangan di DKI terus bertambah hingga Selasa (18/1). Pemprov DKI masih terus berupaya untuk menyurutkan genangan.

“Total ada 19 titik genangan yang ada,” kata Riza saat ditemui di Balai Kota DKI, Selasa (18/1).

Baca Juga

Dia memerinci, di wilayah Jakarta Timur ada sekitar tiga ruas jalan yang tergenang. Di antaranya, Jl Utan Kayu Utara, Jl Bojana Tirta, dan Jl Ahmad Yani samping tol.

Sementara di Jakarta Barat, kata dia, ada setidaknya 12 genangan. Di antaranya, depan Hotel Samala Cengkareng, Alpukat 13 Tanjung Duren Utara, Jl. Dharma Wanita II, RW 03 Rawabuaya, Jl. KH Abdul Wahab RT 8 RW 6, Jl. Patra, RT3/RW2, Perumahan Green Garden Blok A7 no 1, Jalan Kumbang Raya RW 10 RW01/RT03, Jalan Hayamwuruk, Jl. Raya Prepedan, Pergudangan Miami, Jl. Lingkar Luar Barat dari Kapuk menuju lampu merah Cengkareng.

Beranjak ke Jakarta Utara, Riza melanjutkan, ada tiga ruas yakni Jl. Marunda Makmur, Yos Sudarso arah tol Priok, Kelapa Gading Barat Jl. Boulevard Barat, dan Jl Boulevard Raya. Sementara Jakarta Pusat, satu ruas di Jl Gunung Sahari.

Dia mengimbau, dengan adanya peringatan dari BMKG terkait intensitas hujan di Januari-Februari, agar seluruh warga DKI bisa berhati-hati. Menurut dia, Pemprov DKI juga akan menyiapkan logistik, lokasi pengungsian, dan berbagai tenaga. “Beberapa genangan itu kita pastikan segera surut ya,” katanya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement