Kamis 24 Mar 2022 06:10 WIB

Liga 1 Belum Usai, Persib Bandung Dirumorkan Lepas Sejumlah Pemain

Manajemen Persib memang akan melakukan evaluasi besar-besaran pada tim.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat Teddy Tjahjono.
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat Teddy Tjahjono.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung memastikan diri keluar sebagai tim papan atas pada akhir musim Liga 1 nanti. Persib menyisakan dua laga tersisa kontra Persik Kediri dan Barito Putera.

Meski liga belum selesai, Persib disebut-sebut sudah akan melepas sejumlah pemainnya. Yang terbaru, nama Teja Paku Alam muncul sebagai pemain yang akan hengkang dari Persib. Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengaku kabar tersebut adalah kabar bohong.

Baca Juga

"Itu hoax, saya tidak tahu dari mana, tiba-tiba ramai seperti itu (di media sosial)," kata Teddy, Rabu (23/3/2022).

Teddy memastikan Teja masih akan bersama Persib musim depan. Apalagi Persib sepakat membawa Teja pada awal 2020 lalu dengan kontrak jangka panjang. "Kontrak Teja masih panjang, amanlah. Teja terikat dengan kontrak jangka panjang dengan Persib," jelasnya.

Sementara itu, Persib akan kembali kedatangan Gian Zola Nasrulloh yang sempat dipinjamkan ke Persela Lamongan. Sayangnya, Teddy kembali membantah akan membawa pemain Persebaya, Ricky Kambuaya ke Persib.

"Hoax juga itu. Banyak pemain yang jadi rebutan, pemain bagus pasti jadi rebutan, tapi tidak termasuk Persib karena sudah banyak tim yang mau," kata Teddy.

Untuk langkah awal, manajemen akan melakukan evaluasi besar-besaran pada tim. Hasil dari evaluasi ini akan memperlihatkan siapa pemain yang akan bertahan dan dilepas untuk musim depan.

"Pastinya sudah ada pembicaraan dengan staf pelatih siapa yang dilepas dan tidak," tegas Teddy.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement