REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Atas diskresi Kepolisian, Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) selaku pengelola Ruas Tol Jagorawi memberlakukan contraflow di Ruas Tol Jagorawi arah Ciawi. Hal itu dilakukan untuk mengurai lalu lintas yang menuju Ciawi atau Puncak dan Sukabumi.
"Pemberlakuan contraflow dimulai 4 Mei 2022 pukul 06.30 WIB pada Km 44+500 sampai dengan 46+500 khusus kendaraan yang akan menuju simpang Ciawi atau Sukabumi," ujar General Manager Representatif Office 1 Regional Jasamarga Metropolitan Tollroad, Tri Wahyu Subekti, dalam keterangannya, Rabu (4/5/2022).
Kemudian untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan, kata Tri, pihaknya memasang rambu-rambu dan menempatkan petugas pengaturan lalu lintas di lokasi contraflow. Pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar mempersiapkan diri sebelum melakukan perjalanan dengan memastikan kondisi kendaraan siap jalan.
"Kondisi pengemudi yang prima, perhatikan kecukupan BBM dan uang elektronik untuk kenyamanan perjalanan," imbau Tri.