Rabu 18 May 2022 16:14 WIB

Venture Capital Punya Peran untuk Keberlanjutan di Asia Tenggara

Ada kesalahpahaman bahwa keberlanjutan hanya mencakup lingkungan dan bumi.

Rep: ANTARA/ Red: Fuji Pratiwi
East Venture. East Ventures melalui
Foto: east.vc
East Venture. East Ventures melalui

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perusahaan venture capital (VC) East Ventures melalui "East Ventures - Sustainability Report 2022" mengungkapkan peran, komitmen, kontribusi, serta kerangka kerja investasi berkelanjutan untuk mengarahkan semua pihak relevan dalam bergerak menuju keberlanjutan.

Venture Partner East Ventures Avina Sugiarto melalui keterangannya, Rabu (18/5/2022), menekankan pentingnya penggabungan ESG (environment, social, governance) dan komitmen perusahaan untuk menjadi yang terdepan dalam perubahan tren dan perilaku konsumen terhadap ESG.

Baca Juga

Komitmen tersebut didasarkan pada banyaknya perubahan dalam konsumerisme. Khususnya bagaimana konsumen yang semakin peduli dengan praktik bisnis yang etis. Selain itu, terjadi peralihan preferensi menuju produk dan layanan yang ramah lingkungan dan bertanggung jawab secara sosial, dan para pekerja yang memilih perusahaan yang menghadirkan dampak bagi masyarakat.

Oleh karena itu, narasi dan implementasi ESG yang kuat akan meningkatkan produktivitas perusahaan secara keseluruhan. Implementasi ESG menarik talenta yang berkualitas, serta meningkatkan transparansi dan perlindungan reputasi melalui tata kelola yang baik dan manajemen risiko yang tepat.