Kamis 21 Jul 2022 06:40 WIB

Pemkot Jaksel Bekali Wawasan 180 Remaja Pengurus Masjid

Ada berbagai kegiatan positif yang bisa dilakukan para remaja masjid.

Red: Andi Nur Aminah
Remaja masjid menyiapkan bantuan paket sembako yang akan dibagikan kepada warga (ilustrasi)
Foto: Republika/Edwin Putranto
Remaja masjid menyiapkan bantuan paket sembako yang akan dibagikan kepada warga (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKATA -- Pemerintah Kota Jakarta Selatan membekali wawasan 180 remaja pengurus masjid agar berkegiatan positif di tengah masyarakat. Plt Kasubag Pendidikan dan Kebudayaan Bagian Kesra Jakarta Selatan Puji Astuti mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi agar para remaja pengurus masjid aktif melakukan kegiatan yang bermanfaat.

"Dalam kegiatan dengan motivator dari Bagian Kesra dan Dewan Masjid Indonesia Jakarta Selatan, peserta dimotivasi agar remaja pengurus masjid lebih mengaktifkan kegiatan," kata Puji di Jakarta, Rabu (20/7/2022).

Baca Juga

Puji menjelaskan ada berbagai kegiatan yang bisa dilakukan para remaja, seperti pengajian, marawis, bakti sosial dan sebagainya yang bersifat positif. Termasuk berkolaborasi dengan berbagai pihak salah satunya karang taruna untuk melakukan kegiatan kemasyarakatan, seperti kerja bakti.

Puji menganggap bahwa remaja masjid merupakan pilar dan garda terdepan untuk membantu program pemerintah. Maka dari itu perannya sangat diperlukan dalam berbagai kegiatan. "Remaja masjid salah satu pilar bangsa dan juga garda terdepan dalam membantu keberhasilan jalannya program-program pemerintah. Dengan kegiatan itu remaja masjid dapat kembali bangkit dengan melakukan banyak kegiatan yang positif," tuturnya.