Selasa 30 Aug 2022 22:03 WIB

Pentingnya Memilih Pelumas yang Tepat Bagi Sepeda Motor Matik Modern

Pelumas yang baik harus mampu melayani kinerja mesin yang berat dan tahan panas

pelumas yang baik adalah yang mampu melayani performa mesin modern yang bekerja cepat, tahan panas dan  mampu mempertahankan akselerasi dengan prima. Tampak pelumas terbaru Federal Oil , Federal Racing Matic
Foto: istimewa
pelumas yang baik adalah yang mampu melayani performa mesin modern yang bekerja cepat, tahan panas dan mampu mempertahankan akselerasi dengan prima. Tampak pelumas terbaru Federal Oil , Federal Racing Matic

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Hadirnya kendaraan roda dua berperforma tinggi dengan teknologi modern telah mendorong meningkatkan kebutuhan pelumas berteknologi tinggi yang mampu memenuhi kebutuhan mesin modern. Karena itu pentingnya literasi bagi pemilik kendaraan bermotor masa kini, khususnya dalam memilih pelumas yang sesuai bagi mesin sepeda motor kesayangannya.

Meski dipasaran terdapat beragam jenis pelumas atau oli modern bagi sepda motor, namun kegunaannya belum tentu sama. Namun, pada intinya pelumas yang baik adalah yang mampu melayani performa mesin modern yang bekerja cepat, tahan panas dan  mampu mempertahankan akselerasi dengan prima.

Baca Juga

Selain itu perawatan berkala kendaraan sesuai pemakaian atau waktu servis juga menentukan kualitas pelumasnya. "Saat terlibat kemacetan, mesin kendaraan juga masih bekerja dan perlu pelumasan yang merata," kata Rommy Averdy Saat selaku Federal Oil Brand General Manager PT EMLI, Selasa (30/8/2022).

Karena itu pihaknya berupaya memenuhi kebutuhan mesin kendaraan motor performa tinggi melalui produk pelumas Federal Matic, yaitu Federal Racing Matic. "Saat ini jumlah kendaraan transmisi otomatis terus meningkat di Tanah Air dan ini membutuhkan pelumas yang sesuai," katanya. 

Sri Adinegara selaku Market Development Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) mengatakan, "34 tahun kami terus melakukan inovasi dan pengembangan produk, tidak hanya meluncurkan Federal Oil Generasi Baru pada awal tahun 2022 ini. "Kami juga melihat peluang pada pasar otomotif tanah air, khususnya pada segmen motor transmisi otomatis premium 150cc keatas yang dari tahun ke tahun mencatatkan tren yang cukup positif. Hal ini juga sejalan dengan riset, dan rekomendasi ahli yaitu para mekanik," katanya. 

Federal Racing Matic merupakan produk pelumas rekomendasi ahli yang diformulasikan khusus untuk motor matic premium yang memiliki performa tinggi, dan telah memenuhi standar industri terbaru, yaitu JASO MB dan API SL, serta API SN. Federal Racing Matic memiliki ukuran kemasan 1 liter dan didukung spesifikasi Full Synthetic dengan kekentalan SAE 10W-40, yang sangat cocok untuk motor transmisi otomatis berkapasitas 150cc keatas. 

Selain itu, Federal Racing Matic juga dilengkapi dengan 5 kombinasi teknologi mulai dari Viscoelastic Molecule, Advance Active moly, Active Cleansing Molecule, Wear Proctection Technology, dan Heat Protection Formulation yang berfungsi menghasilkan akselerasi dan tenaga maksimum saat berkendara dengan performa tinggi namun suhu mesin tetap stabil, sehingga menciptakan rasa nyaman dalam berkendara.

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement