Ahad 09 Oct 2022 17:41 WIB

Ingin Turunkan Berat Badan? Ini Lima Tips Diet Sehat dari Ahli Gizi UGM

Keberhasilan menurunkan berat badan kuncinya disiplin. Meskipun didampingi konsultan sebaik apapun dan dengan program yang terbaik, kalau lemah dan tidak disiplin pasti gagal.

Rep: Heri Purwata/ Red: Partner
.
Foto: network /Heri Purwata
.

Dr Mirza Hapsari Sakti Titis Penggalih. (foto : istimewa)

JURNAL PERGURUAN TINGGI -- Berat badan yang berlebih atau obesitas memang menyusahkan. Sebab dengan badan yang gemuk membuat kurang percaya diri dalam penampilan dan bisa mengundang berbagai penyakit.

Terus bagaimana cara diet sehat untuk menurunkan berat badan? Ada lima tips sehat menurunkan berat badan menurut Ahli Gizi Universitas Gadjah Mada (UGM), Dr Mirza Hapsari Sakti Titis Penggalih, SGz, MPH, RD.

BACA JUGA : Tips Jaga Kesehatan Saat Lebaran

Menurut dosen Departemen Gizi Kesehatan (Fakulas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK) UGM, diet yang baik dan sehat dilakukan dengan mengatur pola makan dan asupan gizi seimbang. Meski jumlah konsumsi makanan dibatasi, tetapi makanan yang dikonsumsi harus memiliki kontribusi lengkap untuk sumber karbohidrat, protein, lemak, sayur dan buah sebagai sumber vitamin dan mineral. Berikut lima tips yang dianjurkannya.