Selasa 11 Oct 2022 06:30 WIB

FA Selidiki Insiden Soal Dugaan Kapten Liverpool Rasialis ke Pemain Arsenal

Firmino bahkan menunjukkan raut sangat kecewa terhadap aksi Henderson.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Kapten Liverpool, Jordan Henderson (kanan), saat beraksi memperkuat timnya melawan Arsenal, Ahad (9/10/2022).
Foto: EPA-EFE/ANDY RAIN 
Kapten Liverpool, Jordan Henderson (kanan), saat beraksi memperkuat timnya melawan Arsenal, Ahad (9/10/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Federasi Sepak Bola Inggris (FA) akan melakukan investigasi terkait insiden pertikaian antar pemain di laga Arsenal kontra Liverpool, Ahad (9/10/2022) malam WIB. Kabarnya, investigasi ini termasuk dengan kemungkinan adanya dugaan ujaran bernada pelecehan rasialis yang dilontarkan kapten Liverpool, Jordan Henderson, kepada bek tengah Arsenal, Gabriel Magalhaes. 

Insiden itu terjadi beberapa saat usai wasit Michael Oliver memberikan hadiah penalti buat Arsenal, tepatnya pada menit ke-75. Lewat review VAR, Thiago dinilai melakukan pelanggaran terhadap Gabriel Jesus. 

Baca Juga

Bukayo Saka, yang ditunjuk sebagai algojo, sukses mengeksekusi tendangan penalti tersebut. Gol itu terbukti menjadi gol kemenangan The Gunners atas The Reds. 

The Gunners menutup laga pada pekan kesepuluh Liga Primer Inggris itu dengan kemenangan, 3-2. Tambahan tiga poin di laga ini sekaligus membawa Arsenal kembali memimpin klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan keunggulan satu poin atas Manchester City. 

Namun, insiden pertikaian pemain yang terjadi sebelum tendangan penalti itu menjadi salah satu sorotan tajam di laga ini. FA pun ikut bereaksi atas insiden pertikaian antara pemain dari kedua tim tersebut. 

''Kami sadar dengan insiden yang terjadi di laga Arsenal kontra Liverpool. Kami akan berkomunikasi dengan offisial pertandingan soal detail insiden tersebut,'' ujar juru bicara FA seperti dikutip BBC, Senin (9/10/2022). 

FA dikabarkan masih menunggu hasil laporan lengkap dari Oliver selaku wasit utama di laga tersebut. Nantinya, berdasarkan laporan Oliver tersebut, FA akan melakukan investigasi lanjutan sebelum mengambil keputusan terkait insiden tersebut. 

Dugaan ujaran berisi pelecehan rasial dari Henderson kepada Gabriel sempat muncul usai keduanya terlibat adu mulut dan saling dorong pascawasit memberikan hadiah penalti buat Arsenal tersebut. Granit Xhaka, yang berusaha melerai, terlihat ikut emosi saat mendengar pengakuan dari Gabriel. 

Insiden ini sempat membuat Oliver berdiskusi secara khusus dengan pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, dan pelatih Arsenal, Mikel Arteta, di pinggir lapangan. Tidak hanya itu, sejumlah pemain asal Brasil yang memperkuat dua tim tersebut, seperti Gabriel Jesus, Roberto Firmino, Allison, dan Gabriel Magalhaes, terlihat sempat berdiskusi secara intens. Firmino bahkan menunjukkan raut sengat kecewa atas tindakan Henderson.

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement