Senin 24 Oct 2022 20:49 WIB

Cara Mendapatkan Tujuh Jam Tidur Malam Berkualitas

Orang dewasa dianjurkan mendapatkan tujuh hingga sembilan jam tidur malam.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Susah tidur (Ilustrasi). Ada kalanya sulit tidur perlu ditangani dengan bantuan dokter.
Foto: Republika/Wihdan
Susah tidur (Ilustrasi). Ada kalanya sulit tidur perlu ditangani dengan bantuan dokter.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Semua orang tahu bahwa tidur berkualitas memiliki banyak manfaat kesehatan. Sebaliknya, kurang tidur bisa memicu berbagai masalah kesehatan dan penyakit kronis.

Para peneliti di University College London menganalisis data dari hampir 8.000 orang selama 25 tahun. Tim peneliti meninjau berapa lama waktu tidur peserta studi dan risiko kasus penyakit jantung, kanker, dan diabetes.

Baca Juga

Peserta yang tidur selama lima jam atau kurang pada usia 50 tahun, 30 persen lebih mungkin memiliki dua atau lebih masalah kesehatan jangka panjang. Para peserta itu juga menunjukkan 25 persen peningkatan risiko kematian.

Pada usia 60 tahun, orang yang cenderung kurang tidur ditemukan memiliki risiko 32 persen lebih besar mengidap sejumlah penyakit. Pada peserta dengan usia 70 tahun, peningkatan risikonya sebesar 40 persen.

Pakar tidur dan psikolog klinis Lindsay Browning menanggapi temuan studi tersebut. Browning menggarisbawahi betapa pentingnya cukup tidur bagi semua orang, utamanya untuk harapan hidup dan kesehatan.

"Ketika kita tidur, otak secara fisik memperbaiki tubuh dan mengatur hormon penting yang mengontrol fungsi tubuh di siang hari," ungkap Browning, dikutip dari laman The Sun, Senin (24/10/2022).

Menurut pedoman Layanan Kesehatan Nasional Inggris (NHS), rekomendasi jumlah tidur untuk orang dewasa di atas usia 18 tahun adalah tujuh hingga sembilan jam. Hanya saja, hampir satu dari empat orang tidak memenuhi itu.

Browning yang mengelola troublesleeping.co.uk membagikan saran untuk mendapatkan waktu tidur yang cukup dan berkualitas. Dia sepakat dengan kiat klasik seperti menjauhkan ponsel atau minum minuman hangat sebelum tidur. Selain itu, ada tujuh langkah lain yang dia sarankan sebagai berikut.

1. Bangun keinginan tidur

Menurut Browning, untuk bisa terlelap, seseorang perlu menuai keinginan serta kebutuhan untuk tidur. Ini bisa dicapai dengan beraktivitas secara total sepanjang hari serta tidak tidur di siang hari.

2. Enyahkan stres

Jelang tidur, luangkan waktu untuk merenungkan hal-hal yang terjadi pada hari itu. Enyahkan stres atau kekhawatiran yang masih tersimpan dengan cara menulis buku harian sehingga otak membuang kelebihan beban yang ada.

3. Hindari tidur ayam

Sebagian pasien yang ditangani Browning kesulitan tidur di malam hari karena punya kebiasaan tidur ayam alias tidur dalam waktu singkat. Browning kurang menyarankannya, apalagi jika melakukannya jelang waktu tidur malam.

4. Perhatikan suasana kamar

Menciptakan lingkungan kamar yang santai dan nyaman akan meningkatkan peluang untuk mendapatkan istirahat malam yang baik. Browning juga menyarankan untuk mengganti kasur setiap tujuh tahun sekali, atau lebih cepat jika berat badan bertambah secara drastis.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement