REPUBLIKA.CO.ID., BERLIN -- Kanselir Jerman pada Senin (12/12/2022) mengatakan bahwa kerja sama ekonomi dengan Moskow dimungkinkan jika negara itu mengakhiri perang di Ukraina.
Rusia akan tetap menjadi negara terbesar di Eropa setelah perang, kata Kanselir Olaf Scholz pada Komite Jerman untuk Hubungan Ekonomi Eropa Timur. Karena itu, sambung dia, kita harus mempersiapkan era itu.
Mengulangi bahwa hubungan Jerman dan Rusia saat ini diturunkan secara signifikan, Scholz menambahkan bahwa bila “Rusia mengakhiri perang, mereka juga membutuhkan kesempatan untuk memulai kerja sama ekonomi lagi.”
Dia menambahkan bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin tidak hanya menghancurkan banyak tempat di Ukraina dan merenggut banyak nyawa demi impian kekaisarannya, tetapi juga masa depan negaranya sendiri.