REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra menaruh perhatian khusus kepada penyerang Stefano Lilipaly ketika timnya menghadapi Borneo FC pada pekan ke-15 Liga 1 Indonesia di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (15/12) sore.
Teco tanpa alasan menaruh perhatian kepada Lilipaly karena pemain naturalisasi asal Belanda tersebut pernah selama dua musim membela Bali United.
Didatangkan Bali United pada 2017 silam, Lilipaly tercatat menyumbangkan 28 gol serta 20 assist dan mampu merengkuh dua gelar juara Liga 1 Indonesia.
"Fano pemain bagus dan kita tahu dia pemain bagus. Fano sudah kerja di Bali United dan sukses angkat dua piala Liga 1 bersama tim ini," ujar Teco, dikutip dari situs resmi klub, Rabu (14/12).
"Besok dia adalah lawan dan tim kami akan respek dengan dia. Borneo bukan soal Fano tapi semua pemain di sana berkualitas dan semua harus dijaga," sambungnya.
Meski menaruh perhatian kepada Lilipaly, pelatih asal Brazil menegaskan Bali United harus tetap waspada kepada seluruh pemain Borneo FC.
Menurut Teco, Borneo FC adalah tim yang bagus serta dihuni oleh pemain yang berkualitas, terlihat dari posisi skuad Pesuta Etam di papan atas klasemen sementara Liga 1 Indonesia musim ini.
"Borneo FC Samarinda adalah tim bagus dan berada di papan atas dan semua tim memiliki poin yang berdekatan. Kami akan antisipasi bukan hanya Fano melainkan semua pemain dari tim lawan," pungkas Teco.
Saat ini Bali United berada di puncak klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 30 poin dari 14 pertandingan, berselisih tiga poin dari Borneo FC yang menduduki peringkat ketiga.