Kamis 29 Dec 2022 18:19 WIB

Amanah Takaful Tebar 10.000 Alquran di Bumi Serambi Mekah

Islam dan Alquran tidak bisa dipisahkan dari keseharian masyarakat Aceh.

Red: Agung Sasongko
Amanah Takaful bekerja sama dengan Yayasan Haji Armia Anisah meluncurkan program Tebar 10.000 Alquran di Provinsi Aceh,  Mushalla Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Darussa
Foto: Dok Amanah Takaful
Amanah Takaful bekerja sama dengan Yayasan Haji Armia Anisah meluncurkan program Tebar 10.000 Alquran di Provinsi Aceh, Mushalla Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Darussa

REPUBLIKA.CO.ID,PIDIE JAYA -- Visi Amanah Takaful untuk menyebarluaskan 1 juta Alquran di pelosok negeri terus berlanjut hingga ke Tanah Rencong Bumi serambi Mekah, Aceh.

Senafas dengan semangat dan peringatan 18 tahun peristiwa tsunami Aceh tahun 2004 silam, kali ini Amanah Takaful bersama bupati dan tokoh masyarakat Kabupaten Pidie Jaya meluncurkan Tebar 10.000 Alquran di Provinsi Aceh. Kegiatan yang berlangsung atas kerja sama dengan Yayasan Haji Armia Anisah tersebut berjalan khidmat di Mushalla Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Darussa'adah Cabang Panteraja,  Kabupaten Pidie Jaya, Kamis (29/12/2022).

Baca Juga

Kabupaten Pidie Jaya menjadi lokasi pertama dalam rangkaian Tebar Alquran Amanah Takaful di Provinsi Aceh. Dalam sambutannya,  Bupati Pidie Jaya, H  Ayuib bin Abbas mengucapkan banyak terimakasih kepada Amanah Takaful dan rasa syukur atas terselenggaranya program yang pertama di Kabupaten Pidie.

"Islam dan Alquran tidak bisa dipisahkan dari keseharian masyarakat di  sini. Adanya sokongan Amanah Takaful dan Yayasan Haji Armia Anisah sudah pasti semakin menggairahkan semangat mengaji khususnya anak-anak kami yang mungkin sudah mulai berkurang. Kami berharap tidak berhenti sampai di  sini saja, ada program lain dan kerja  sama yang lebih antara Pemda, masyarakat dan lembaga sosial dalam rangka memberantas buta huruf Alquran,"  ujar Ayuib di  hadapan para peserta dan tamu undangan.