REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Harga bahan pokok terus alami kenaikan menjelang puasa. Berdasarkan pantauan Republika di laman resmi hargapangan.slemankab.go.id Senin (20/3/2023), harga rata-rata cabai rawit merah mencapai Rp 70.625 per kilogram.
Harga cabai mengalami kenaikan sebesar Rp 4.875 per kg jika dibanding hari sebelumnya. Harga cabai rawit merah tertinggi terdapat di Pasar Sleman dengan Rp 80 ribu per kg. Sedangkan terendah ada di Pasar Gentan dengan Rp 60 ribu per kg.
Sementara di Pasar Gamping, harga cabai rawit merah per kg mencapai Rp 68 ribu. Sedangkan di Pasar Pakem harga cabai rawit merah mencapai Rp 75 ribu per kg.
Selain cabai rawit merah, telur ayam broiler juga mengalami kenaikan di sejumlah pasar. Adapun harga rata-rata telur ayam di Sleman Rp 29.750 per kg dengan kenaikan sebesar Rp 250 per kg.
Tertinggi ada di Pasar Prambanan dengan Rp 31 ribu per kg, dan harga terendah di Pasar Cebongan dengan Rp 26 ribu per kg. Daging ayam broiler juga mengalami kenaikan Rp 250 menjadi rata-rata Rp 33.125 per kg.
Harta daging ayam broiler tertinggi ada di Pasar Godean dengan Rp 36 ribu. Sementara harga terendah ada di Pasar Sleman dengan Rp 32 ribu.