Sabtu 01 Apr 2023 07:45 WIB

Cak Nun Kesal Batal Temani Soeharto Tobat di Masjid Istiqlal karena Dikerjain Gus Dur

Rencana Pak Harto bertobat di Masjid Istiqlal usai lengser urung terlaksana karena sejumlah faktor.

Rep: Kurusetra/ Red: Partner
.
Foto: network /Kurusetra
.

Presiden ke-2 RI, Soeharto bertemu<a href= Gus Dur dan Cak Nun. Foto: Cak Nun" />
Presiden ke-2 RI, Soeharto bertemu Gus Dur dan Cak Nun. Foto: Cak Nun

KURUSETRA -- Salam Sedulur... Setelah lengser sebagai Presiden Kedua RI, Soeharto lebih banyak tinggal di rumah pribadinya di Cendana. Soeharto disebut akan melakukan pertobatan pascatidak lagi menjadi presiden, dan rencananya Cak Nun menemani Pak Harto untuk bertobat di Masjid Istiqlal. Namun rencananya itu gagal terlaksana gara-gara keisengan Gus Dur, kok bisa?

Cak Nun dalam bukunya berjudul Urusan Laut Jangan Dibawa ke Darat, bercerita tentang Gus Dur yang ngerjain dirinya saat hendak menemani Soeharto bertobat di Masjid Istiqlal. Cak Nun bercerita ketika Soeharto mundur sebagai Presiden, dia berencana mendampingi Pak Harto bertobat di Masjid Istiqlal. Namun acara itu dibatalkan karena beberapa alasan.

BACA JUGA: Gara-Gara Sakit Pinggang, Soeharto Pilih Sholat Tarawih Ala NU Baru Diskon 60 Persen

Pembatalan itu membuat Cak Nun akhirnya memilih sowan ke rumah sahabatnya, Gus Dur di Ciganjur. Mengetahui acara pertobatan Soeharto gagal, Gus Dur menawarkan bantuan untuk menjemput Soeharto di Cendana dan dibawa ke Masjid Istiqlal. Tujuannya agar acara pertobatan tetap berjalan.

Gus Dur hanya meminta Cak Nun menunggu dan menyiapkan acara di Masjid Istqlal. Tawaran itu pun disambut gembira oleh Cak Nun. Ia pun menyampaikan kepada para wartawan yang mencegatnya di depan rumah Gus Dur, jika acara pertobatan Pak Harto tetap terlaksana.

BACA JUGA: Humor Gus Dur: Gara-Gara Dizalimi Soeharto, Doa Gus Dur Jadi Presiden Terkabul

Cak Nun mengungkapkan Gus Dur bersedia menjemput Soeharto di Cendana lalu acara pertobatan akan tetap dilakukan. Namun, ketika wartawan mengklarifikasi ucapan Cak Nun ke Gus Dur, jawabannya lain.

“Biasa itu, Cak Nun kalau bicara ngawur,” kata Gus Dur singkat. Cak Nun, pria asal Desa Mentoro, Kecamatan Sumobito, Jombang itu hanya bisa geleng-geleng kepala ketika mengetahui Gus Dur telah mengerjainya.

BACA JUGA: Download GB WA (GB WA) 2023, Ada Berjibun Fitur Kece, Ini Link dan Cara Instal di Smartphone

.

SIMPAN JADWAL IMSYAK DAN BUKA PUASA RAMADHAN 2023

.

BACA TULISAN MENARIK LAINNYA:

> Banyak Pria Jakarta Sakit Raja Singa Gara-Gara Wisata "Petik Mangga"

> Humor Gus Dur: Orang Jepang Sombong Mati Kutu di Depan Sopir Taksi

> Rektor ITK Singgung Manusia Gurun, Teringat Humor Gus Dur Tentang Unta Hewan Gurun yang Pendendam

> Kiai Tampar Anggota Banser: Kiai Gak Dijaga Malah Gereja yang Dijaga!

> Kata Siapa Muhammadiyah tidak Punya Habib, KH Ahmad Dahlan Itu Keturunan Rasulullah

> Pak AR Salah Masuk Masjid, Diundang Ceramah Muhammadiyah Malah Jadi Imam Tarawih di Masjid NU

> Humor Gus Dur: Yang Bilang NU dan Muhammadiyah Berjauhan Hanya Cari Perkara, Yang Dipelajari Sama

> Humor Cak Nun: Soal Rokok Muhammadiyah Terbelah Jadi Dua Mahzab

> Humor Ramadhan: Puasa Ikut NU yang Belakangan, Lebaran Ikut Muhammadiyah yang Duluan

> Muhammadiyah Tarawih 11 Rakaat, Pakai Formasi 4-4-3 atau 2-2-2-2-2-1?

.

Ikuti informasi penting seputar berita terkini, cerita mitos dan legenda, sejarah dan budaya, hingga cerita humor dari KURUSETRA. Kirim saran dan kritik Anda ke email kami: kurusetra.republika@gmail.com. Jangan lupa follow juga Youtube, Instagram, Twitter, dan Facebook KURUSETRA.

sumber : https://kurusetra.republika.co.id/posts/208561/cak-nun-kesal-batal-temani-soeharto-tobat-di-masjid-istiqlal-karena-dikerjain-gus-dur
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement