Rabu 26 Apr 2023 15:38 WIB

Zulhas: KIB Gelar Pertemuan di Kediaman Airlangga Besok

Zulhas sebut Koalisi Indonesia Bersatu gelar pertemuan di rumah Airlangga pada Kamis.

Rep: Fergi Nadira/ Red: Bilal Ramadhan
Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan, memberi keterangan tentang rencana pertemuan KIB yang akan dilakukan di rumah Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Foto: istimewa/tangkapan layar
Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan, memberi keterangan tentang rencana pertemuan KIB yang akan dilakukan di rumah Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) mengatakan, Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) akan menggelar pertemuan pada Kamis (27/4/2023) malam. Pertemuan dikatakan akan dihadiri para ketua umum tiga parpol KIB.

"Kalau KIB besok malam kami ketemuan, sama Pak Airlangga kita ketemuan, saya, rencananya Pak Airlangga, dan Pak Mardiono tanggal 27," kata Zulhas kepada awak media di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (26/4/2023).

Baca Juga

Ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu tidak memerincikan maupun menjelaskan detail agenda pertemuan tersebut. Dia hanya menginformasikan bahwa pertemuan bakal digelar di kediaman Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto.

"Ya kan ketemu dulu, di tempat Pak Airlangga," kata Zulhas ketika ditanya perihal isi agenda pertemuan.

Sebelumnya, Zulhas bertemu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu pagi. Dalam pertemuan tersebut, dia membahas kondisi harga-harga pokok serta  masalah politik bersama Jokowi.

"Politik kira-kira yang pokok itu. Singgung-singgung sedikit nanya-nanya bolehlah," kata Zulhas.

Jokowi, kata dia, bertanya soal perkembangan politik saat ini. Menurutnya, akan ada pertemuan ketua-ketua umum partai politik untuk bersilaturahim dengan Presiden Jokowi.

KIB adalah koalisi yang terdiri atas tiga partai besar di Indonesia, yaitu Golkar, PAn dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Seperti diberitakan sebelumnya, siang ini PPP rencananya akan mengumumkan capres yang akan diusungnya. Namun, hingga hampir Ashar, agenda tersebut belum dimulai.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement