Jumat 05 May 2023 20:42 WIB

Lelaki dari Ujung Kota yang Syahid di Jalan Dakwah dalam Surat Yasin

Surat Yasin mengabadikan kegigihan lelaki di jalan dakwah

Rep: A Syalaby Ichsan / Red: Nashih Nashrullah
Infografis Keutamaan Surat Yasin. Surat Yasin mengabadikan kegigihan lelaki di jalan dakwah
Foto: Infografis Republika
Infografis Keutamaan Surat Yasin. Surat Yasin mengabadikan kegigihan lelaki di jalan dakwah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Surat Yasin mengabadikan kisah tentang kegighan lelaki dari ujung kota untuk berdakwah mengingatkan kaumnya dari kesesatan.  

Dia berangkat untuk mengingatkan kaumnya tentang tiga utusan Tuhan yang didustakan mereka. Imam Ibnu Katsir menukilkan dari Ibnu Ishaq menyebutkan, mereka bernama Shadiq, Shaduq, dan Syallom. 

Baca Juga

Dalam riwayat lain disebutkan utusan itu bernama Sam'un, Yohana, dan Bolus (Paulus). Mereka mendatangi seorang raja di negeri bernama Intakiyah. 

Almarhum pakar hadis almarhum KH Ali Mustafa Yaqub pernah menjelaskan ayat yang terangkai dalam QS Yasin ayat 13-32 mereka memperkenalkan diri kepada warga negeri Anthakiyah.