REPUBLIKA.CO.ID, KUNINGAN — Monyet ekor panjang dilaporkan sempat berkeliaran di lingkungan permukiman warga Ciketug RT 01/RW 04 Kelurahan Winduhaji, Kecamatan Kuningan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Petugas pemadam kebakaran (damkar) dipanggil untuk mencari primata tersebut.
Menurut Kepala UPT Damkar Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kuningan M Khadafi Mufti, monyet liar itu sempat terekam kamera CCTV di rumah salah seorang warga pada Jumat (5/5/2023). Petugas yang mendapat laporan soal monyet itu langsung berupaya mencarinya, tapi tidak menemukannya.
Ternyata monyet liar dilaporkan berkeliaran lagi di lingkungan warga pada Sabtu (6/5/2023). Bahkan, monyet tersebut sempat mengacak-acak barang dagangan milik warga setempat. Lantaran warga terusik, keberadaan monyet itu kembali dilaporkan kepada UPT Damkar.
“Setelah pencarian sekitar satu jam, tidak ditemukan dikarenakan sudah melarikan diri,” kata Khadafi, Ahad (7/5/2023).
Khadafi mengimbau warga untuk menutup pintu dan jendela apabila ada lagi monyet berkeliaran. Warga pun diminta tidak memberi makan monyet liar itu agar kembali ke habitatnya.
“Apabila melihat atau menemukan monyet di permukiman, jangan dikasih makan. Lakukan pengusiran dengan menggunakan kentongan, bunyi-bunyian, dan lainnya,” kata Khadafi.