REPUBLIKA.CO.ID, PEKANBARU -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau selaku Wakil Ketua I Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Provinsi Riau, Mahyudin mengatakan pemberangkatan calon jamaah haji (Calhaj) asal Riau untuk gelombang pertama sudah selesai. Total PPIH Riau telah memberangkatkan 4.815 jamaah ke Arab Saudi.
"Dengan diberangkatkan Kloter BTH 16 atau EHA 13 menutup pemberangkatan jemaah haji Riau melalui Embarkasi Haji Antara Riau gelombang pertama musim Haji 1444 H/2023 M. Gelombang Kedua Embarkasi Haji Antara Riau, kembali akan memberangkatkan jamaah haji dimulai pada tanggal 21 Juni 2023," kata Mahyudin, Senin (5/6/2023).
Mahyudin menyebut kuota awal untuk Riau berjumlah 5.047 orang jamaah dan 68 orang petugas kloter. Namun, karena ada penambahan kuota dari Pemerintah Arab Saudi sebanyak 8.000 jamaah.
Riau mendapatkan tambahan kuota sebanyak 44 orang jamaah. Sehingga kloter jamaah Riau menjadi 14 Kloter Penuh dan 1 Kloter Gabungan.
Mahyudin menyebut sisa jamaah haji yang belum diberangkatkan merupakan jamaah haji gelombang kedua yang akan diberangkatkan pada kloter BTH 32.
"Pada gelombang kedua kita direncanakan akan memberangkatkan jamaah haji satu kloter penuh dan satu kloter gabungan bersama jamaah asal Kepulauan Riau, Jambi dan Kalimantan Barat," ujar Mahyudin.