Selasa 27 Jun 2023 23:10 WIB

AC Milan Datangkan 'Lord' Loftus-Cheek

Loftus-Cheek tak banyak mendapat menit bermain dalam dua musim terakhir.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pemain Chelsea Ruben Loftus-Cheek (engah) dan pemain Aston Villa Emi Buendia (kanan) berebut bola pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea FC dan Aston Villa di London, Inggris, Ahad (2/4/2023) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/Tolga Akmen
Pemain Chelsea Ruben Loftus-Cheek (engah) dan pemain Aston Villa Emi Buendia (kanan) berebut bola pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea FC dan Aston Villa di London, Inggris, Ahad (2/4/2023) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan dilaporkan telah menyelesaikan kesepakatan pembelian gelandang tengah Ruben Loftus-Cheek dari Chelsea dengan biaya mencapai 17,2 juta pounds pada jendela transfer musim panas ini. 

Loftus-Cheek tak banyak mendapat menit bermain dalam dua musim terakhir berkostum the Blues. Ia lebih banyak menjadi penghangat bangku cadangan.

Baca Juga

Namun performa Loftus-Cheek ketika dipinjamkan ke Crystal Palace cukup memuaskan dengan menghasilkan panggilan pertama untuk bergabung dengan timnas Inggris. Pun dimasukan ke skuad Gareth Southgate untuk gelaran Piala Dunia 2018 Rusia.

Sementara i Rossoneri, julukan Milan diklaim menjadi idola pemain 27 tahun dan sudah berencana membawa Loftus-Cheek ke Stadion San Siro sejak musim panas 2022 lalu.