Rabu 16 Aug 2023 09:31 WIB

Terekam CCTV, Ini Ciri-Ciri Pengirim Paket Berisi Ular ke Warga Colomadu

Paket tersebut dititipkan di pos satpam sekitar pukul 15.00 WIB.

Rep: Muhammad Noor Alfian/ Red: Yusuf Assidiq
Polisi bersama relawan mengamankan paket berisi sejumlah ular di Colomadu, Selasa (15/8/2023).
Foto: Dokumen
Polisi bersama relawan mengamankan paket berisi sejumlah ular di Colomadu, Selasa (15/8/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, KARANGANYAR -- Kiriman paket misterius berisi 12 ekor ular kepada seorang warga Colomadu, Karanganyar, Jateng, membuat geger. Paket tersebut dikirimkan oleh orang tak dikenal pada Kamis (10/8/2023) lalu.

Salah satu petugas satpam kompleks perumahan, Wagino, menuturkan paket tersebut dititipkan di pos satpam sekitar pukul 15.00 WIB. Ia mengatakan pengantar paket tak mengenakan baju seragam ekspedisi tertentu ketika diantar.

Dari rekaman CCTV, pengantar tersebut juga mengenakan masker. "Kan ada CCTV, dlihat dari CCTV, dari CCTV pengirim memakai motor, hanya pakai masker, helm, dan jaket. Nggak pakai baju resmi," katanya.

Ia juga mengaku sempat melihat paket yang dikirimkan tersebut tak ada alamat pengirim. Selain itu terungkap ada juga warga yang sempat ditanya rumah K di mana oleh si pengirim.