Selasa 12 Sep 2023 14:30 WIB

Yoon Suk Yeol Janjikan Upayakan KTT Trilateral Korsel-Jepang-Cina

Presiden Korsel berjanji aktif upayakan KTT trilateral dengan Jepang dan Cina

Red: Esthi Maharani
Presiden Korea Selatan (Korsel) Yoon Suk Yeol pada Selasa (12/9/2023) berjanji untuk aktif mengupayakan KTT trilateral dengan Jepang dan Cina, yang tidak pernah digelar sejak 2019
Foto: EPA-EFE/MICK TSIKAS
Presiden Korea Selatan (Korsel) Yoon Suk Yeol pada Selasa (12/9/2023) berjanji untuk aktif mengupayakan KTT trilateral dengan Jepang dan Cina, yang tidak pernah digelar sejak 2019

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Presiden Korea Selatan (Korsel) Yoon Suk Yeol pada Selasa (12/9/2023) berjanji untuk aktif mengupayakan KTT trilateral dengan Jepang dan Cina, yang tidak pernah digelar sejak 2019 akibat perselisihan sejarah antara Seoul dan Tokyo, serta pandemi Covid-19.

Presiden Yoon menyampaikan komitmennya selama pertemuan kabinet yang diadakan sehari setelah kembali dari kunjungan selama enam hari ke Indonesia dan India.

Di Indonesia dan India, dia masing-masing menghadiri KTT multilateral yang melibatkan Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) serta Kelompok 20 negara utama (G20).

Ia juga bertemu dengan Perdana Menteri (PM) Jepang Fumio Kishida dan PM Cina Li Qiang di sela-sela acara tersebut.