Kamis 14 Sep 2023 06:17 WIB

Kesaksian Penumpang Detik-Detik Bus Agra Mas Terperosok dan Terguling di Ungaran

Bus sempat menabrak tebing sebelum terguling ke kanan.

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Agus raharjo
Kondisi bus PO Agra Mas masuk ke dalam parit dengan posisi terguking ke kanan, setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas Tol Semarang- Solo KM 431+400, wilayah Kelurahan Beji, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Rabu (13/9) malam. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, namun sebanyak 11 orang penumpang dilarikan ke RSUD dr Gondo Suwarno, Ungaran.
Foto: Republika/ Bowo Pribadi
Kondisi bus PO Agra Mas masuk ke dalam parit dengan posisi terguking ke kanan, setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas Tol Semarang- Solo KM 431+400, wilayah Kelurahan Beji, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Rabu (13/9) malam. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, namun sebanyak 11 orang penumpang dilarikan ke RSUD dr Gondo Suwarno, Ungaran.

REPUBLIKA.CO.ID, UNGARAN—Salah seorang penumpang PO Agra Mas, Sriyanto (40 tahun) mengaku beberapa saat setelah bus terperosok ke parit dan kemudian terguling ke kanan. Sriyanto menuturkan, seluruh penumpang sempat histeris akibat kecelakaan di ruas Tol Semarang- Solo KM 431+400 B, pada Rabu (13/9/2023) malam ini.

“Dari sekitar 30 orang penumpang bus, ada setidaknya dua orang penumpang ibu-ibu dan seorang pria yang lukanya cukup serius,” tuturnya, Kamis (14/9/2023) dini hari.

Baca Juga

Sriyanto juga mengaku sempat mengalami benturan di bagian kepalanya bagian belakang hingga lehernya terasa sakit. “Tadi sempat dironsen, alhamdulillah, katanya tidak ada yang serius,” ujarnya.

Terkait dengan kronologi kejadian kecelakaan, Sriyanto mengaku bus sebelumnya melaju tepat di belakang truk tronton. Kemudian, kemungkinan karena lalu lintas di depan ramai, truk tronton kemudian jalannya oleng ke kiri dan akhirnya masuk parit.

Sopir bus yang melihat truk didepannya jalannya oleng, kemungkinan juga bingung dan akhirnya laju bus juga ikut oleng ke kiri. “Sempat menabrak tebing sebelum akhirnya terguling ke kanan,” ujarnya.

Sebelumnya, kecelakaan ganda terjadi di ruas tol Semarang- Solo KM 431+400 B (arah Jakarta), wilayah Kelurahan Beji, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Rabu (13/9/2023) sekitar pukul 22.00 WIB. Sebuah truk tronton dan sebuah bus PO Agra Mas jurusan Purwantoro-Tangerang, terperosok ke parit yang berada di sisi sebelah kiri bahu jalan tol ini.

Korban dibawa ke RSUD dr Gondo Suwarno....

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement