Kamis 28 Sep 2023 20:25 WIB

Madani International Film Festival Kembali Digelar Bertema Palestina

Madani International Film Festival 2023 juga akan memutar film dari mancanegara.

Red: Nora Azizah
Madani International Film Festival (Madani IFF) 2023 kembali digelar.
Foto: www.freepik.com
Madani International Film Festival (Madani IFF) 2023 kembali digelar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Madani International Film Festival (Madani IFF) 2023 kembali digelar di Jakarta, kali ini salah satu fokusnya mengangkat isu soal negara Palestina, termasuk perjuangan rakyatnya. “Sebenarnya udah lama sekali kita ingin punya fokus country Palestina, ya. Karena dengan segala keterbatasannya, dengan situasi yang dihadapinya, para sineas di Palestina sekarang juga bagus-bagus,” ujar Produser, Board Madani IFF 2023 Putut Widjanarko pada jumpa pers di Jakarta, Rabu (27/9).

Putut mengatakan, pemilihan fokus negara Palestina pada Madani IFF 2023 didasari oleh langkah politik beberapa negara Arab untuk menyepakati normalisasi hubungan dengan Israel, yang dapat memperlemah solidaritas Arab dalam membantu Palestina mencapai kemerdekaan dari penjajahan Israel.

Baca Juga

“Mengapa kita menampilkan fokus Negara Palestina, di tengah bahwa sekarang ada gelombang akan adanya normalisasi hubungan beberapa negara dengan Israel. Nah jadi kita inginnya, 'tunggu bahwa ini sebenarnya ada banyak hal yang belum selesai'," kata dia.

Putut menyebut, dalam festival film berskala internasional yang memiliki tujuan memberikan gambaran kehidupan muslim di berbagai belahan dunia itu, kali ini akan mengundang beberapa narasumber untuk sesi diskusi, salah satunya sineas Palestina Mohanad Yaqubi, yang akan diterbangkan langsung ke Jakarta.