Selasa 07 Nov 2023 05:13 WIB

Kirim Bantuan ke Palestina, Prabowo Kerja Nyata Bukan Janji

Prabowo berencana mengirimkan Kapal RS TNI AL ke Jalur Gaza, Palestina.

Rep: Erik PP/Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Menhan Prabowo Subianto bertemu Dubes Palestina untuk Indonesia Zuhair Al-Shun di kantor Kemenhan, Jakarta Pusat, Senin (7/11/2023).
Foto: Dok Kemenhan
Menhan Prabowo Subianto bertemu Dubes Palestina untuk Indonesia Zuhair Al-Shun di kantor Kemenhan, Jakarta Pusat, Senin (7/11/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pertahanan sekaligus capres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto memberikan bukti nyata keberpihakan kepada rakyat Palestina, dengan mengirimkan bantuan Rumah Sakit TNI AL untuk korban di Jalur Gaza. Tindakan tersebut membuktikan, Prabowo tidak sekadar orasi dan hanya mengumbar janji.

Direktur Eksekutif Rumah Politik Indonesia, Fernando Emas menilai upaya Prabowo tersebut merupakan bukti nyata bantuan untuk Palestina. Menurut dia, langkah itu juga memberikan dampak yang positif terhadap hubungan bilateral antara Indonesia dan Palestina.

"Langkah Prabowo itu akan membuat hubungan baik Indonesia dengan Palestina selalu terjaga dan harmonis," kata Fernando dalam siaran pers di Jakarta, Senin (6/11/2023).

Dia menjelaskan, dengan aksi nyata tersebut, Prabowo berpotensi membawa nama Indonesia lebih harum di kancah internasional. Tak hanya itu, tindakan nyata Prabowo juga selaras dengan komitmen Presiden Jokowi yang selalu menekankan jika Indonesia harus selalu berada bersama Palestina.

"Nama baik Indonesia juga terjaga di kalangan negara-negara pendukung perjuangan Palestina," ucap Fernando.

Oleh karena itu, Fernando meyakini, dengan adanya langkah konkret Prabowo tersebut semakin membuat masyarakat Indonesia kepincut untuk memberikannya dukungan pada Pilpres 2024. Dia menilai, masyarakat Indonesia melihat Prabowo adalah sosok pemimpin yang selalu mendengar aspirasi raykat.

"Dukungan Prabowo tersebut semakin meyakinkan rakyat Indonesia yang mendukung perjuangan Palestina untuk mendukung Prabowo pada Pilpres 2024," ujar Fernando.

Prabowo berkomitmen penuh untuk memberikan bantuan kepada Palestina yang saat ini sedang diserang militer Zionis Israel Rencananya, Prabowo akan mengirimkan Kapal RS TNI AL ke Jalur Gaza sudah disampaikan ke Dubes Palestina untuk Indonesia Zuhair Al-Shun saat keduanya bertemu di Kemenhan, Senin.

"Untuk memperlancar, membantu koordinasi dan sebagainya. Kami terus koordinasi, saya undang Duta Besar Mesir (Ashraf Mohamed Moguib Sultan) sama Palestina untuk koordinasi bantuan-bantuan selanjutnya," kata Prabowo.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement