Kamis 30 Nov 2023 15:08 WIB

Waspada Mycoplasma Pneumonia, Kenali Gejala dan Cara Pencegahannya

Kasus pneumonia akibat infeksi bakteri mycoplasma belum terdeteksi di Indonesia.

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Yusuf Assidiq
 Bakteri mycoplasma penyebab pneumonia (ilustrasi)
Foto: Shutterstock
Bakteri mycoplasma penyebab pneumonia (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BATU -- Penyakit mycoplasma pneumonia tengah mewabah di Cina. Meksipun belum ditemukan di Indonesia, penyakit ini tetap harus diantisipasi keberadaannya.

Untuk mewaspadai keberadaan penyakit mycoplasma pneumonia, Kabid Pencegahan, Pengendalian Penyakit dan Penanganan Bencana Dinkes Kota Batu, Susana Indahwati  pun mengungkapkan sejumlah gejalanya.

Menurut dia, gejala yang perlu diwaspadai adalah batuk kering berkepanjangan, demam persisten, dan rasa tidak enak. "Segera periksakan diri ke pusat pelayanan kesehatan terdekat saat mengalami gejala tersebut," katanya saat dikonfirmasi Republika, Kamis (30/11/2023).

Di samping itu, Susana juga memaparkan, pencegahan penyakit menular dapat dilakukan dengan menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Namun khusus penyakit mycoplasma pneumonia, masyarakat perlu mendapatkan vaksinasi lengkap dan pcv, terutama pada balita.